10.688 Dosis Vaksin Covid-19 Segera Tiba di Kaltara, Diutamakan Tenaga Kesehatan

TANJUNG SELOR – Provinsi Kalimantan Utara dialokasikan vaksinasi tahap pertama dengan sasaran tenaga kesehatan yang ada di setiap kabupaten kota. Pemberian vaksin akan dilakukan serentak di seluruh Indonesia 14 Januari 2021 mendatang.

“Saat ini vaksin dalam perjalanan dari Bio Farma Bandung akan tiba di Balikpapan. Setelah itu diangkut ke Kaltara dengan pengawalan kepolisian melalui jalan darat,” ungkap Jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kaltara Agust Suwandy kepada benuanta.co.id, Senin 4 Januari 2021.

Baca Juga :  Momentum Perkuat Silaturahmi

Kata dia, vaksin Covid-19 dialokasikan sebanyak 10.688 dosis yang diberikan untuk kebutuhan tenaga kesehatan. Tidak hanya untuk perawat dan dokter, tapi semua yang terlibat dalam layanan kesehatan. Baik fasilitas pemerintah maupun swasta, klinik dan tempat praktik.

“Hanya saja semuanya harus terdaftar dalam SISDMK. Tapi kita sudah minta semua layanan puskesmas, rumah sakit dan klinik untuk entry namanya agar diberikan vaksin Covid-19 segera,” jelasnya.

Baca Juga :  Pengelolaan Sumber Daya Alam dapat Pengaruhi Politik Kaltara

Agust menambahkan, tenaga kesehatan yang sudah terdata ada 5.000 orang, sehingga vaksin sebanyak 10 ribuan itu cukup untuk dilakukan vaksinasi sebanyak 2 kali.

“Vaksinasi ini saya prediksi tidak bisa 100 persen, karena Kaltara ini wilayahnya yang sangat luas,” pungkasnya. (*)

Reporter: Heri Muliadi
Editor : M. Yanudin

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2653 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *