Antisipasi Penyelundupan, Satgas Yonif 623/BWU Periksa Kendaraan di Perbatasan Negara

NUNUKAN – Untuk melakukan pencegahan penyelundupan barang ilegal maka Satgas Pamtas Yonif 623/BWU yang bertugas di wilayah perbatasan Republik Indonesia-Malaysia melaksanakan sweeping di Halan Trans Kalimantan yang menghubungkan Sei Ular-Malinau, Desa Salang, Kecamatan Tulin Onsoi, Kabupaten Nunukan.

Dansatgas Pamtas Yonif 623/BWU, Letkol Inf Yordania S.I.P., M.Si., mengatakan, perbatasan sangat rawan dengan penyelundupan. Karena daerah perbatasan sering dimanfaatkan oleh pelaku-pelaku penyelundupan dalam mencari keuntungan pribadi.

“Dalam mengelabui petugas, mereka sering memanfaatkan jalur-jalur perjalanan tidak resmi yang ada di desa-desa untuk menghindari pemeriksaan kelengkapan dokumen pelintas batas Negara,” kata Yordania, kepada benuanta.co.id, Selasa (15/9/2020).

Baca Juga :  Imigrasi Masih Periksa Intensif WNA Pembawa Kosmetik Ilegal dari Malaysia

Yordania juga menjelaskan, barang yang sering diselundupkan seperti BBM, Narkoba, minuman beralkohol/minuman keras, sembako, hewan ternak hingga kendaraan.

Sedangkan untuk melaksanakan sweeping itu dilakukan oleh anggotanya di Pos Salang Satgas Pamtas Yonif 623/BWU secara terus menerus, guna menekan angka kegiatan ilegal.

Sementara itu, Letda Inf Edy Sukatman, Danpos Salang menyampaikan bahwa kegiatan yang mereka lakukan ini ada untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat perbatasan.

Baca Juga :  Lewat DPRD Nunukan Warga Minta Pemda Tata Ulang Pasar Yamaker Supaya Nyaman

“Kegiatan sweeping merupakan wujud nyata kami dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat perbatasan,” tutupnya. (*)

 

Reporter: Darmawan
Editor: M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *