Gubernur Zainal Luncurkan Aplikasi Inovasi Buatan 3 Pejabatnya

benuanta.co.id, BULUNGAN – Gubernur Kaltara Zainal Arifin Paliwang secara simbolis melakukan peluncuran 3 proyek perubahan Pelatihan Kepemimpinan Nasional tingkat II angkatan II tahun 2023, proyek inovasi itu untuk mempermudah pelaksanaan kegiatan di lingkungan Pemerintah Provinsi Kaltara.

Proyek aplikasi inovasi tersebut dihasilkan oleh 3 orang jabatan pimpinan tinggi (JPT) Pratama yang menjalani pendidikan dan pelatihan kepemimpinan di Lembaga Administrasi Negara (LAN).

“Ini merupakan terobosan perubahan yang dihasilkan oleh setiap peserta dari pelatihan kepemimpinan di LAN yang akan digunakan pada lingkungan kerjanya,” ucap Gubernur Zainal kepada benuanta.co.id, Senin, 12 Juni 2023.

Baca Juga :  Canangkan Kembali Program Pengembangan dan Pelatihan Bersertifikasi Berkerja

Aplikasi yang pertama bernama Sinergi Pembangunan Kalimantan Utara dengan Transparansi Tanggungjawab Sosial dan Lingkungan Perusahaan (Sibangku Tarawangan) dibuat oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Provinsi Kaltara, Bustan.

Kedua bernama Sistem Analisis Penilaian Pelaksanaan Anggaran Perangkat Daerah Berintegritas (Sappa-Peradi) yang dibuat oleh Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah (BKAD) Provinsi Kaltara, Denny Harianto.

Baca Juga :  Gubernur Kaltara Tegaskan Tetap Berikan Perhatian Jalan Perbatasan

Lalu ketiga berupa aplikasi bernama Sinergi Strategis Peningkatan Prestasi Olahraga Daerah (Siragamuda) yang dibuat oleh Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Provinsi Kaltara, Obed Daniel Lumban Tobing.

“Dengan adanya inovasi ini, Pemprov Kaltara dapat mendapatkan solusi atas berbagai permasalahan yang ada serta memberdayakan potensi yang kita miliki yang tidak kalah dengan SDM daerah lain,” paparnya.

Baca Juga :  Tarakan Capai Dimensi IPM Tertinggi, Nunukan Terendah

Dia mengatakan inovasi yang dibuat oleh ketiga JPT Pratama ini tidak hanya diciptakan saat mengikuti pelatihan saja, namun harus terus dikembangkan dan disempurnakan untuk kepentingan masyarakat Kaltara.

“Ini untuk menjawab setiap persoalan yang menjadi kendala dan risiko penghambat pembangunan daerah,” pungkasnya.(*)

Reporter: Heri Muliadi

Editor: Ramli

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *