Bupati KTT Resmikan Pengaliran Listrik di Desa Tengku Dacing

benuanta.co.id, TANA TIDUNG – Memasuki masa kedua tahun kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Tana Tidung (KTT) Ibrahim Ali-Hendrik, Pemkab Tana Tidung bakal meresmikan pengaliran listrik perdana di Desa Tengku Dacing, Kecamatan Tana Lia.

Diketahui selama ditetapkan sebagai daerah baru pada tahun 2007 silam, Desa Tengku Dacing menjadi satu-satunya wilayah yang masih belum teraliri listrik. Oleh karena itu selama masa kepemimpinannya Ibrahim Ali berkomitmen untuk menuntaskan program KTT Terang.

“Insyaallah selama menjalankan tugas dan amanah masyarakat, kita berkomitmen untuk menjalankan program dan pada hari ini insyaallah masyarakat Tengku Dacing sudah bisa menikmati listrik sebagai kebutuhan umum,” kata bupati yang akrab disapa Ibrahim pada Kamis, 02 Maret 2023.

Baca Juga :  Pelengsengan Pelabuhan Sebawang Mudahkan Pelayanan Kapal Feri

Selain meresmikan pengaliran listrik perdana. Orang nomor satu di KTT itu juga akan meresmikan pengoperasian dua sekolah yang ada di Desa Tengku Dacing.

“SD Negeri 003 Tana Tidung dan SD Negeri 009 Tana Tidung, akan kita resmikan juga dan ini bukti komitmen kita dalam mencerdaskan anak-anak kita melalui program KTT pintar,” ujarnya.

Baca Juga :  Pelengsengan Pelabuhan Sebawang Mudahkan Pelayanan Kapal Feri

Dalam kesempatan ini, Ibrahim juga membeberkan dirinya akan membagikan laptop dan perlengkapan sekolah secara simbolis kepada pelajar.

“Setiap guru di KTT kita targetkan untuk mempunyai laptop, makanya kita memiliki program satu laptop untuk satu guru. Dan insyaallah setelah pembagian secara simbolis ini, pembagian secara umumnya akan segera menyusul,” pungkasnya.(*)

Reporter: Osarade

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *