Gubernur Sumbang 1 Ekor Sapi Kurban untuk Polda Kaltara

TANJUNG SELOR – Hari Raya Iduladha 1441 H yang jatuh pada 31 Juli mendatang menjadi hari yang ditunggu seluruh umat muslim dan jemaah haji yang tengah melaksanakan ibadah haji di Mekkah. Gubernur Kalimantan Utara, Irianto Lambrie juga tak mau ketinggalan ambil bagian bersama seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Kaltara.

Gubernur menyampaikan, program hewan kurban ini digagas dengan menyisihkan gaji para ASN Pemprov Kaltara untuk berkurban dan tiap tahun bisa membeli sekitar 50 ekor sapi untuk kurban di hari Iduladha. Gubernur pun berbagi 1 ekor sapi kurban kepada masjid Nur Arya Guna Polda Kaltara beserta 15 buah mushaf Alquran yang hari ini dilaksanakan penyerahan secara simbolis di Mapolda Kaltara.

Dengan diberikannya 1 ekor sapi oleh Gubernur, maka jumlah sapi yang akan disembelih oleh Masjid Nur Arya Guna Polda Kaltara genap 10 ekor. Rasa terima kasih yang sangat besar pun disampaikan oleh Kapolda Kaltara, Irjen Pol. Drs Indrajit SH.

Baca Juga :  Ramp Check Speedboat Baru Dilakukan di Dua Daerah
Kapolda Kaltara Irjen Pol. Indrajit

“Saya mengucapkan banyak terima kasih kepada bapak Gubernur, karena telah mempercayakan kami 1 ekor sapi untuk disembelih pada Iduladha nanti untuk dibagikan kepada masyarakat, semoga ini berguna untuk kita semua terutama masyarakat yang terdampak,” ungkapnya.(*)

 

Sumber: Bid Humas Polda Kaltara
Editor : M. Yanudin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *