Berau Target Peroleh Penilaian Padapa 2023

BERAU – Pemerintah Kabupaten Berau senantiasa berkomitmen tinggi melakukan upaya dalam peningkatan derajat kesehatan melalui pemenuhan fasilitas, edukasi, pencegahan, pengobatan hingga pendampingan masyarakat.

Bupati Berau Hj. Sri Juniarsih menghimbau kembali mengaktifkan kelembagaan Berau Sehat. Seluruh camat diminta aktif memantau kampung yang belum memenuhi standar kabupaten sehat, terus berkoordinasi kepada ketua forum Berau sehat maupun dinas kesehatan.

Ketua Forum Berau Sehat, Sultan S,Pi menyampaikan tiga target utama pada petemuan ini yaitu penguatan penyelenggaraan Berau Sehat atau kabupaten kota sehat. Pembahasan Kampung ODF Serta pembahasan capaian indikator tatanan kabupaten kota sehat. Sebab hal ini merupakan inti dari verifikasi kabupaten kota sehat.

Baca Juga :  PLN Dukung Gelaran Uji Kompetensi Wartawan oleh PWI Kaltim

Untuk mencapai penilaian Kampung ODF capaian target tingkat Padapa ialah 80 persen dan Wiwerda 90 persen. Untuk tahun 2022 data yang terkumpul baru 67 persen dari target. Sedangkan untuk mengikuti syarat penilaian yaitu 81 persen, di mana pada kekurangan tersebut ada 14 kampung yang harus bebas ODF sampai dengan akhir Desember 2022.

Baca Juga :  PLN Dukung Gelaran Uji Kompetensi Wartawan oleh PWI Kaltim

Selain itu baik camat maupun kepala kampung diminta untuk melakukuan percepatan kampung ODF. Dengan melibatkan pelaku usaha setempat atau perusahaan untuk dapat berkontribusi dalam percepatan kampung ODF.

Pada tahun 2023 mendatang, Berau akan mengikuti verifikasi kebupaten Kota Sehat. Untuk itu diharapkan sebaik-baiknya untuk bisa memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan. Sehingga bisa mempertahankan Swastisaba Padapa yang diperoleh pada tahun 2017 lalu. (*)

Baca Juga :  PLN Dukung Gelaran Uji Kompetensi Wartawan oleh PWI Kaltim

 

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2486 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *