Dilanda Longsor, Suplai PDAM Desa Singai Terang Terkendala

benuanta.co.id, MALINAU – Jalan poros Desa Singai terang sempat terputus akibat longsor. Sebelum terjadinya longsor wilayah sekitar Desa Singai Terang, Kecamatan Mentarang, sempat diguyur oleh curah hujan yang sangat deras, Kamis (2/9/2021) lalu.

Menangani bencana tersebut, Pemerintah Kabupaten Malinau langsung mengerahkan alat berat untuk membersihkan jalan yang tertimbun longsor.

“Alat berat sudah kita kerahkan dan akan kita tempatkan di sini untuk sementara waktu, hingga dampak dari tanah longsor ini selesai dipulihkan,” kata Bupati Wempi.

Baca Juga :  Efisiensi Anggaran Bukan Hambatan Pemkab Malinau Pesta Adat Irau

Dampak longsor tidak hanya menutup akses jalan menuju Desa Singai Terang saja. Melainkan juga berimbas pada aliran PDAM Malinau sempat terhenti akibat putusnya jaringan pipa PDAM.

“Saat kita tinjau memang ada jaringan pipa air PDAM yang terputus, akibatnya warga kesulitan air bersih. Tapi sudah kita perbaiki dengan memanggil langsung pihak PDAM untuk memperbaiki jaringan pipa airnya,” ungkapnya.

Baca Juga :  Patroli Blue Light Upaya Cegah Balap Liar

Mengingat kondisi cuaca yang berada di sekitar Kabupaten Malinau saat ini tidak menentu, Wempi pun menghimbau masyarakat untuk selalu berhati-hati dan segera melapor jika ada kejadian serupa yang terjadi.

“Yang namanya bencana kita tidak pernah tau kapan terjadi, jadi kita harus selalu berhati-hati. Bahkan jika berkendara pun harus tetap hati-hati, karena hujan ini juga membuat jalanan semakin licin dan rawan untuk longsor,” imbuhnya.

Baca Juga :  Cegah BBM Oplosan, Tim Polres Malinau Sidak SPBU

“Terutama bagi masyarakat di sekitaran Desa Singai Terang, karena masih banyak bukit di sini dan langsung lapor kepihak terkait seperti kepala desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas jika terjadi sesuatu seperti ini,” tutupnya. (*)

Reporter  : Osarade

Editor : Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *