TARAKAN – Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) Kota Tarakan menyatakan kasus positif Covid-19 di Tarakan bertambahnya, Senin 6 April 2020.
Ini disampaikan Juru Biacara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Corona Virus Disease (Covid-19) Kota Tarakan, dr. Devi Ika Indriarti, M.Kes saat press release di Dinas Kesehatan (Dinkes) kota Tarakan.
“Keenam pasien positif Covid-19 merupakan peserta Jemaah Tablig Akbar dari Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan,” ujarnya kepada awak media, Senin 6 April 2020.
Konfirmasi positif Covid-19 di Tarakan saat ini menjadi 9 orang, saat ini dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD).
25 jemaah lainnya ditentukan menjadi Orang Tanpa Gejala (OTG), namun memiliki kontak erat dan Orang Dalam Pantauan (ODP) saat ini diisolasi di Gedung Olahraga GOR sejak kemarin sore, pemeriksaan swab juga akan dilakukan, khususnya dengan melihat gejala serta indikasi,” terangnya.(*)
Reporter : Matthew Gregori Nusa
Editor : M. Yanudin