Alat OCT Milik RSUD dr Jusuf SK Mampu Periksa Gejala Makula

benuanta.co.id, TARAKAN – Kelainan pada retina mata kini dengan mudah mampu dideteksi oleh alat Optical Coherence Tomogtaphy (OCT) yang dimiliki oleh RSUD dr Jusuf SK. Sebagai rumah sakit satu-satunya di Kalimantan Utara (Kaltara) yang memiliki alat tersebut, tentu pasien akan dapat terlayani dengan maksimal.

Dengan alat ini, topography pada mata pasien dapat dilihat dengan jelas. Terdapat layar monitor yang akan langsung mengarah kepada bola mata secara otomatis.

Dokter spesialis mata RSUD dr Jusuf SK, dr. Ni Made Suratnasih, Sp.M., mengatakan khusus untuk mata pasien yang bermasalah pada bagian makula atau tajam pengelihatan mata, alat ini mampu membantu dengan baik.

“Ini canggih sekali. Di Kaltara kayaknya satu. Mungkin masih langka juga,” katanya, Kamis (15/6/2023)

Pada alat ini, pemeriksaan tak memandang rentang usia. Artinya, pemeriksaan pada balita hingga lansia sangat dimungkinkan untuk melakukan pemeriksaan menggunakan OCT ini.

Dijelaskannya, keluhan mata dari pasien biasanya dikarenakan kaburnya padangan. Menurutnya, kaburnya pengelihatan dikarenakan oleh kelainan kaca mata, kelainan media yang dilewati oleh cahaya dan kelainan pada retina dan syarat yang mengantarkan ke otak.

“Kalau kelainan pada kaca mata dan kelainan media bisa kita lihat di poli saja. Tapi kalau kelainan retina kita lihat pakai alat OCT ini. Baik itu makula dan glukoma,” jelasnya.

Alat inipun merupakan pengadaan langsung menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) yang dikucurkan melalui Dana Alokasi Khusus (DAK). Sebagai pusat rujukan mata di Kaltara, pengadaan alat-alat canggih ini dirasa perlu. Tak hanya penyediaan alat, sumber daya dokter di RSUD juga terus menempuh pendidikan.

“Kita ada satu dokter mata yang lagi sekolah. Itu untuk bagian bedah bagian mata belakang. Nanti perawat nya juga akan begitu. Kita harapkan sebagai rumah sakit tujuan di Kaltara untuk vitreo retina,” pungkasnya. (adv)

Reporter: Endah Agustina

Editor: Yogi Wibawa

Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
871 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *