benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Melalui kegiata Pokir Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara). Dinas Pertanian dan Keatahan Pangan (DPKP) Kaltara, bakal dapat 75 unit hand sprayer pertanian.
Saat dikonfirmasi Kabid Sarana-prasarana DPKP Kaltara, Ramadhani mengatakan nantinya 75 unit hand sprayer ini bakal dibagikan kepada para petani yang sudah terdata sebagai penerima.
“Kegiatan ini memang berkat bantuan Pokir dari DPRD Kalrara, jadi kita nanti dapat 75 unit hand sprayer yang bakal kita seragkan kepada petani,” kata Ramadhani, Selasa (4/4/2023).
“Sedangkan untuk penerimanya sendiri itu akan kita berikan kepada petani Desa Teras Baru, Kabupaten Bulungan karena Pokir dari DPRD-nya sendiri memang untuk membantu petani di sana,” tambahnya.
Sedangkan untuk waktu realisasinya sendiri, Ramadhani menegaskan akan segera diberikan pada tahun 2023 ini, mengingat kegiatan ini juga merupakan kegiatan dari mata anggaran APBD I tahun 2023.
“Yang jelas tahun ini sudah kita realisasikan, karena dalam perencanaan juga demikian. Jadi kita tunggu saja kegiatan ini berjalan,” tegasnya.
Selain hand sprayer, tahun ini DPKP Kaltara juga akan mendapatkan penambahan 1 unit eksavator dari pokir DPRD Kaltara. Penambahan unit eksavator ini dimaksudkan untuk membantu operasional DPKP kaltara, dalam membuka lahan pertanian baru.
“Ini dapat dari Pokir juga, jadi baik pembukaan lahan pertanian dari Pemerintah dan lahan Pertanian dari kelompok tani itu sendiri, nanti bisa menggunakan eksavator ini,” pungkasnya. (*)
Reporter: Osarade
Editor: Yogi Wibawa