DPKP Kaltara Apresiasi Komitmen DPRD Atasi Persoalan Pupuk

benuanta.co.id, Tanjung Selor – Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKD) Kaltara mengapresiasi langkah Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kaltara, terkait bantuan untuk mengatasi persoalan pupuk di Kaltara.

Kepala DPKP Kaltara, Heri Rudiono mengatakan adanya komunikasi DPRD Kaltara ke Kemmentrian Pertanian Ketahanan Pangan, tentunya akan membawa dampak positif bagi para petani dan nelayan yang ada di Kaltara.

“Ada beberapa hal yang memang perlu diatasi langsung oleh Kementrian Pertanian dan Ketahanan Pangan. Sehingga kita sangat mendukung sekali, jika DPRD Kaltara bisa membantu kita untuk berkomunikasi langsung dengan pihak Kementrian,” kata pria yang akrab disapa Heri pada Rabu 08 Maret 2023.

Ia menjelaskan saat ini dalam penyediaan pupuk kepada petani, Pemerintah Daerah harus mengikuti Peraturan Menteri (Permen) Pertanian Nomor 10 Tahun 2022, mengenai Tata Cara Penetapan Alokasi dan Harga Eceran Tertinggi Pupuk Bersubsidi Sektor Pertanian. Di mana dengan adanya aturan itu, pembatasan terhadap ketersediaan pupuk juga berlaku di Kaltara.

“Hal inilah yang banyak kita sampaikan ke DPRD dan berherap mereka bisa membantu kita, khususnya pada perosalan pupuk tani sawit,” ujarnya.

Di sisi lain anggota Komisi II DPRD Kaltara, Ihin Surang, S.E.,M.Si menerangkan pihaknya sangat ingin Kaltara bisa meniadi Daerah yang fleksibel dengan Permen Pertanian itu, agar nantinya ketersediaan pupuk di Kaltara bisa mencukupi kebutuhan para petani.

“Hal ini tentunya sangat dilematis bagi kita, namun Kementrian juga harus melihat ke Daerah-daerah yang terdampak dengan aturan tersebut,” lanjutnya lagi.

“Sehingga dalam hal ini, kita harus mengupayakan agar Kaltara bisa menjadi daerah yang tidak terpatok dengan aturan itu, karena kasian penyedia pupuknya, kebanyakan sudah tidak mau jadi penyedia lagi karena ongkos trasnsportasi yang mahal. Jika pun ada juga sangat menjerit para petani karena harga pupuk yang mahal. Makanya kita sangat ini Kementrian Pertanian dalam hal ini, bisa membantu Kaltara,” pungkasnya. (*)

Reproter : Osarade

Editor: Nicky Saputra

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2703 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *