Pengembangan Sektor Ekonomi jadi Fokus Nasir di DPRD Kaltara

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Berencana masuk ke Komisi II DPRD Kaltara yang membidangi perekonomian dan keuangan, anggota DPRD Provinsi Kaltara dari Fraksi PKS, Nasir ingin kembangkan sektor ekonomi di wilayah terpencil.

Menurut Nasir, pengembangan ekonomi untuk wilayah terpencil merupakan sektor yang harus dikembangkan agar pemerataan pembangunan ekonomi dapat benar-benar dirasakan oleh seluruh masyarakat Kaltara.

“Khususnya Dapil saya yang ada di Kabupaten Nunukan, kita melihat begitu banyak desa terpencil disana dan itu yang menjadi rencana dari fokus saya di DPRD Kaltara,” kata Nasir pada Selasa, 26 November 2024.

Baca Juga :  DPRD Kaltara Sosialisasikan Perda Pencegahan Narkotika di Kalangan Pelajar

Sebagaimana diketahui, Nasir sebelumnya menjadi bagian DPRD Kaltara periode 2019 – 2024. Memasuki tahun 2020, Nasir memutuskan untuk mengundurkan diri dan berlaga di Pilkada Nunukan 2020. Pergantian Antar Waktu (PAW) Nasir diisi oleh M Khoiruddin.

“Oleh karena itu saya sangat paham dengan situasi di Nunukan, karena saat menjadi anggota DPRD Nunukan. Pengembangan sektor ekonomi juga menjadi fokus saya disana,” lanjutnya lagi.

Baca Juga :  Pantau Pembangunan di Perbatasan, Ketua DPRD Kaltara Kunker ke Apau Kayan

“Karena saat ini saya berada di DPRD Kaltara tentu cakupan Dapil saya juga lebih luas dan saya berharap bisa bekerja maksimal untuk masyarakat Nunukan nantinya,” terangnya.

Ketua DPD PKS Kaltara ini juga mengaku sangat bersyukur dengan perolehan kursi partainya di Kaltara saat ini yang berhasil bertambah di periode 2024 – 2029. Oleh karenanya ia pun menyakini kalau Parpolnya nanti dapat menghadirkan manfaat lebih banyak untuk masyarakat.

Baca Juga :  Pansus I Rapat Percepatan Penyelesaian Ranperda Rencana Induk Pembangunan Kepariwisataan

“Alhamdulillah kami bertambah satu kursi. Harapan dengan semakin besarnya jumlah Anggota DPRD Kaltara dari PKS, keberadaan PKS bisa semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. Semoga ke depan PKS juga semakin besar lagi,” pungkasnya. (*)

Reporter: Osarade

Editor: Ramli 

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *