DPKP Kaltara Gelar Rapat Pemantapan Ketahanan Pangan 2024

benuanta.co.id, TARAKAN – Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kalimantan Utara (Kaltara) menggelar Rapat Pemantapan Ketahanan Pangan dan Pembekalan Pendamping Sekolah Lapang tahun 2024 pada Senin, 6 Mei 2024. Rapat pemantapan ini dihadiri unsur TNI dan petani untuk membantu ketahanan pangan di Kaltara.

Kepala DPKP Kaltara, Ir. Heri Rudiyono, M.Si., mengatakan pada rapat ini pihaknya menekankan kerjasama dengan unsur TNI agar dapat mewujudkan swasembada beras di Kaltara. Hal ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi lantaran saat ini banyak negara yang dihadapkan dengan krisis beras.

“Kita fokus beras hari ini, kita akan sekolah lapang juga. Jadi nanti teman-teman dari Babinsa unsur TNI itu mendampingi petani di sawah, minimal 6 kali pertemuan untuk sekolah lapang,” jelasnya, Senin (6/5/2024).

Baca Juga :  Seni Reog Ponorogo Margo Mulyo dan Jaranan Margo Budoyo Gelar Grebeg Suro Bulan Purnama

Ia melanjutkan nantinya TNI akan mendampingi petani dalam hal pembibitan, pemupukan dan untuk penjualan hasil pangan yang ditanam. DPKP Kaltara juga mendapatkan bantuan dari pemerintah pusat seluas 10.000 hektare lahan untuk tanaman pangan.

“Lahan-lahan yang tidur itu kita gosok ditahun ini supaya meningkat semua,” lanjutnya.

Ia juga telah bertemu dengan Direktur Alat dan Mesin Pertanian Kementerian Pertanian RI untuk mengusulkan bantuan traktor kepada petani. Ditegaskannya, dalam hal ini pihak Kementerian Pertanian juga sudah siap hanya tinggal menunggu kebutuhan di sentra produksi.

Baca Juga :  Bawaslu Kaltara Gandeng PTTUN Sosialisasikan Sengketa dan Pelanggaran Pilkada

“Kalau kurang traktor ya kita usulkan. Kalau irigasi kurang bagus ada PUPR juga kita berkerjasama,” sebutnya.

Sementara itu, Dandrem 092 Maharajalila, Brigjen TNI Adek Chandra Kurniawan menjelaskan, sebelumnya juga sudah terdapat MoU Kementerian Pertanian dengan Panglima TNI untuk menjaga ketahanan pangan. Salah satu tugasnya, TNI memiliki tugas untuk menyiapkan ruang alat dan kondisi juang.

“Kita berupaya mendampingi untuk kegiatan ini supaya berhasil, agar informasi yang disampaikan untuk beberapa bulan ke depan ini akan ada El Nino yang menghambat pangan,” ujarnya.

Baca Juga :  Median Jalan Jenderal Sudirman Dipercantik

Pada sektor pertanian, pihaknya berkomitmen untuk membantu agar Indonesia tak terdampak cuaca ekstrem dari El Nino. Saat ini, pihaknya tetap mengikuti program dari DPKP Kaltara.

“Akan ada optimalisasi, ini akan kita coba dorong agar hasil pertanian bisa maksimal dan syukur-syukur kalau kita bisa swasembada,” pungkasnya. (adv)

Reporter: Endah Agustina
Editor: Yogi Wibawa

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2634 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *