Waspada Sapi Ilegal, DPKP Kaltara akan Tandai Peternak Sapi yang Layak 

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Mencegah adanya hewan ternak tanpa surat dokumen kesehatan atau ilegal masuk ke wilayah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara), Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kaltara bakal merilis lokasi penjualan hewan ternak yang layak untuk dikunjungi oleh masyarakat.

Hal ini dilakukan oleh pihak DPKP Kaltara menyusul adanya informasi mengenai masih adanya percobaan memasuki hewan ternak secara ilegal di Kaltara yang dilakukan oleh peternak nakal.

“Peternak yang sudah mengurus izin resmi dokumen kesehatan hewan ternak akan segera kita tandai, agar masyarakat yang ingin membeli sapi kurban juga bisa terlindungi,” Kepala DPKP Kaltara, Heri Rudiyono melalui Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan DPKP, Muhammad Rais Kahar pada Senin, 19 Juni 2023.

Rais mengaku langkah ini perlu dilakukan agar masyarakat yang ingin berkurban tidak salah pilih sapi kurban dan hanya membeli sapi yang layak kurban saja.

“Kalau sapi yang sudah memiliki dokumen kesehatan tentunya merupakan sapi yang layak kurban yang kesehatannya dapat dipertanggung jawabkan,” lanjutnya lagi.

“Sedangkan untuk sapi tanpa dokumen kesehatan tentunya sangar berbahaya karena kita tidak tahu, apakah sapi itu sehat atau malah memiliki penyakit tertentu,” terangnya.

Sebelum mencoba menjual sapi kurban, Rais juga memperingati para peternak untuk segera mengurus kelengkapan dokumen hewan ternak sesuai Peraturan Kementerian (Permentan) Nomor 17 Tahun 2023 yang mengatur lalu lintas hewan, produk, dan media pembawa hewan ternak.

“Aturannya sudah jelas dan tidak ada yang sulit sebenarnya karena untuk pengurusannya sendiri akan kita bantu untuk mempermudah peternak memasukkan sapi di Kaltara. Apalagi saat ini kebutuhan sapi kurban di Kaltara pada tahun ini juga meningkat dibandingkan tahun sebelumnya,” pungkasnya.(*)

Reporter: Osarade

Editor: Ramli

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2703 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *