Kecamatan Lumbis Ogong, Lumbis, Sembakung Atulai dan Sembakung Diimbau Waspada Banjir Besar Kiriman Malaysia

NUNUKAN – Air sungai Pansiangan meluap sehingga menyebabkan banjir. Banjir yang berasal dari Sabah Malaysia ini sudah melewati perbatasan kedua negara di Labang.

“Yang sering kami tandai banjirnya lebih tinggi dari banjir Sungai Sedalir kemarin dan saat ini air terus naik,” kata Plt Camat Lumbis di Kabupaten Nunukan, Lumbis, Selasa (25/5).

Lanjut dia, informasi dari media sosial berasal dari Malaysia mengingatkan bahwa banjir di Pegalungan cukup tinggi dan diharapkan tetap waspada.

Baca Juga :  Demi Bisa Hedon, Pemuda di Nunukan Nekat Curi Uang Tetangga hingga Rp 109 Juta

“Untuk warga Lumbis Ogong, Lumbis, Sembakung Atulai dan Sembakung harap waspada karena curah hujan 2 hari terlahir tinggi di sekitar Lumbis dan Sembakung tinggi sehingga kanal-kanal sudah penuh akan mengakibatkan daerah resapan air sudah penuh,” jelasnya.

Terpisah, Warga Sembakung Ryan mengatakan, hingga saat ini air terus naik aktivitasnya sudah menggunakan perahu karena kedalaman air di tempatnya sudah melebihi kepala orang dewasa, ada dataran rendah seperti di kampung Tembelunu.

Baca Juga :  Penundaan Keberangkatan Orang dari Nunukan-Malaysia Tahun Ini Meningkat

“Mau kemana-mana kami menggunakan perahu, rumah kami juga sudah hampir tergenang air, jadi kami akan membuat seperti ranjang untuk menyelamatkan barang agar tidak kena air nantinya,” jelasnya.

Kata Ryan dia juga mendapat informasi Air di hulu juga saat ini naik, jadi dia dan warga lainnya harus waspada kenaikan air. Ketua Siaga Bencana Sembakung, Abdullah mengatakan hingga saat ini air terus naik.(*)

Baca Juga :  Terjerat TPPO, Sopir hingga Buruh Pelabuhan Tunon Taka Minta Solusi   

Reporter: Darmawan
Editor: Ramli

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *