Tinjau Rencana Pembangunan PLBN Perbatasan Serudong

benuanta.co.id, NUNUKAN – Rombongan Pengarah Imigressen Malaysia Negeri Sabah dan Konsul RI Tawau ke perbatasan Serudong, Sei Menggaris, Nunukan bersama dengan rombongan Imigrasi Kelas II Nunukan untuk melakukan kunjungan pembangunan Kantor Imigration, Custom, Quarantine and Security (ICQS) di perbatasan Serudong, Sei Menggaris pada Rabu (6/3/2024).

Kepala Imigrasi Nunukan, Ryan Aditya melalui Kepala Seksi Teknologi Informasi dan Komunikasi Keimigrasian, Kantor Imigrasi Nunukan Jodhi Erlangga mengatakan, kunjungan tersebut tepat di patok perbatasan Indonesia-Malaysia yang berada di RT 08, Seikalayan, Desa Sekaduyan Taka, Kecamatan Sei Menggaris, Kabupaten Nunukan.

Baca Juga :  Iraw Ajang Pererat Silaturahmi Suku Tidung di Empat Serumpun

“Kunjungan ini untuk meninjau rencana lokasi pembangunan Kantor ICQS di wilayah sepadan atau perbatasan yang ada di Patok A 708,” kata Jodhi kepada benuanta.co.id, Jumat (8/3/2024).

Jodhi mengungkapkan, selain itu, pihaknya juga melakukan peninjauan rencana pembangunan CIQS atau Pos Lintas Batas Negara (PLBN) di wilayah Perbatasan Serudong, Sei Menggaris.

Menurutnya, saat ini pihak Pemerintahan Kerajaan Negeri Sabah Malaysia juga tengah mempercepat pembangunan akses jalan serta pusat perkantoran ICQS di wilayah perbatasan yang akses nya langsung terhubung dengan daratan Malaysia- Indonesia ini.

Baca Juga :  Ratusan PMI Bermasalah Kembali Dipulangkan

“Dari informasi yang kita dapatkan, pihak Malaysia sudah melakukan pembukaan badan jalan sempadan yang menghubungkan kedua Negara, yang mana akses jalan ini di Patok A 708,” ungkapnya

Saat ini, ujung jalan perbatasan Indonesia-Malaysia ini sudah diaspal dan pihak Pemerintah Kerajaan Negeri Sabah dan juga sudah terhubung dengan membuka jalan kontruksi beton lebar 6 meter dan panjang 500 meter.

Baca Juga :  Tersandung Kasus Pelanggaran Keimigrasian, Dua WNA Malaysia Divonis Penjara

“Untuk sementara ini dalam waktu dekat, Pihak Pemerintah Negeri Sabah Malaysia akan membangun kantor sementara dengan bahan Kontruksi Besi Container yang sudah di desain ruangan sambil menunggu pembangunan perkantoran ICQS Selesai,” tutupnya. (*)

Reporter: Novita A.K

Editor: Yogi Wibawa

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2678 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *