Puncak Arus Balik Transportasi Speedboat Diprediksi pada H+3

benuanta.co.id, BULUNGAN – Pasca lebaran Idul Fitri di Kabupaten Bulungan, arus balik terpantau meningkat khususnya di Pelabuhan Kayan II Tanjung Selor.

Staf Syahbandar Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah XVII Kaltimtara, Paulus Ninik Suban mengatakan peningkatan arus balik akan terlihat pada H+3 atau 25 April 2023.

“Puncak arus balik sepertinya akan terlihat besok, untuk hari ini masih normal,” ucapnya kepada benuanta.co.id pada Senin, 24 April 2023.

Baca Juga :  Gubernur Dukung dan Restui PWI Kaltara Mengikuti Porwanas 2024 di Banjarmasin

Dia mengatakan dominasi arus balik ke Tanjung Selor adalah pegawai pemerintahan. Keberangkatan dan kedatangan pada Sabtu 22 April 2023 terpantau adanya pergerakan penumpang, keberangkatan dari Tanjung Selor ke Tarakan sebanyak 275 orang dan yang tiba dari Tarakan sebanyak 194 orang dengan dilayani 5 armada.

“Untuk H+1 saja yang berangkat ada 1.037 orang dan tiba ada 972 orang yang dilayani 20 armada speedboat,” sebutnya.

Baca Juga :  Dengarkan Aspirasi Nelayan, KNTI Apresiasi Respons Cepat Gubernur Zainal

“Kita akan lihat tanggal 25 April puncak arus balik karena besoknya sudah bekerja khususnya PNS,” tambahnya.

Paulus menambahkan pada H-3 armada yang berangkat sebanyak 29 unit atau ada tambahan 6 unit yang mengangkut penumpang 1.557 orang dan H-2 dilayani 27 armada dengan mengangkut penumpang sebanyak 1.428 orang.

“Kalau sekarang speedboat yang berangkat sudah normal sebanyak 23 unit,” pungkasnya. (*)

Baca Juga :  Pemprov Kaltara Harap Dukungan Swasta untuk Pengembangan Produk TTG

Reporter: Heri Muliadi

Editor: Nicky Saputra 

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2691 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *