Perkiraan Cuaca Tarakan Diguyur Hujan Lebat Disertai Petir Malam Ini, BMKG: Antisipasi Bibit Siklon Tropis 92W

benuanta.co.id, TARAKAN – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Tarakan memberikan peringatan dini atas prakiraan cuaca yakni hujan lebat disertai petir di Kota Tarakan pada malam ini, Selasa, 6 Oktober 2021.

Prakirawan BMKG Tarakan, Novira Ismi Handayani, S.Tr mengatakan, berdasarkan prediksi BMKG, Kota Tarakan berpotensi hujan lebat disertai petir pada malam hari disusul hujan ringan hingga dini hari.

“Pada malam hari Pukul 20.00 WITA hingga dini hari pukul 02.00 WITA, cuaca Tarakan hujan lebat disertai petir dan angin kencang,” ungkap Novira Ismi Handayani, S.Tr.

Baca Juga :  Nama Erick Hendrawan Dihapus dari Kertas Suara, Nomor dan Nama Caleg Lain Tak Berubah

Prediksi cuaca tersebut ditujukan untuk semua kecamatan di Kota Tarakan yakni Tarakan Utara, Tarakan Timur, Tarakan Tengah dan Tarakan Barat serta berlaku hingga Kamis, 7 Oktober 2021.

Pemberitaan sebelumnya, BMKG meminta masyarakat mengantisipasi bencana hidrometeorologi dampak tidak langsung adanya bibit Siklon Tropis 92W di perairan Filipina.

“Kewaspadaan yang perlu dilakukan adalah antisipasi terhadap dampak dari hujan dengan intensitas sedang hingga lebat, yaitu dampak bencana hidrometeorologi seperti banjir, banjir bandang dan longsor,” ujar Kepala Pusat Meteorologi Publik (BMKG) A. Fachri Radjab saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa, 5 Oktober 2021.

Baca Juga :  Judi Online Meresahkan, Handphone Personel Polres Tarakan Diperiksa

Fachri mengatakan bibit Sikon Tropis 92W memberikan dampak tidak langsung berupa hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di sejumlah provinsi yaitu Riau, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Kalimantan Utara.

“Pantau terus informasi cuaca dari BMKG dan pastikan lingkungan kita siap untuk menerima dan mengalirkan air,” ujar Fachri.(*)

Reporter: Kristianto Triwibowo

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *