benuanta.co.id, NUNUKAN – Diduga tersengat listrik, sepasang suami-istri di Jalan Hasanudin, RT. 01, Desa Sebrang, Kecamatan Sebatik Utara, Kabupaten Nunukan ditemukan meninggal dunia di halaman rumahnya pada Kamis, 13 Juni 2024.
Kapolres Nunukan, AKBP Taufik Nurmandia melalui Kapolsek Sebatik, Timur IPTU Wisnu Bramantio mengatakan kedua korban yang ditemukan meninggal dunia yakni Aristan (39) dan Satriani (33).
“Korban ini suami istri, mereka ditemukan meninggal dunia tadi siang sekira pukul 12.38 Wita,” kata Wisnu kepada benuanta.co.id Kamis (13/6/2024).
Wisnu mengatakan, kedua korban pertama kali ditemukan oleh keponakanya. Yang mana, saat itu keduanya ditemukan sudah tergeletak di halaman rumah korban.
“Korban saat itu langsung di bawah oleh keluarga dan warga sekitar ke puskesmas sungai nyamuk, namun keduanya dinyatakan meninggal dunia,” ungkapnya.
Wisnu menuturkan, berdasarkan keterangan saksi dari pihan PLN mengatakan bahwa pihak PLN mendapat laporan warga dan menuju ke lokasi kejadian. Saat itu, ditemukan dinding rumah yang terbuat dari seng terdapat tegangan listrik, yang mana setelah di lakukan pengecekan terdapat kabel yang terluka atau terkupas di sela-sela seng rumah dan kanopi.
“Keterangan dari pihak PLN, kabel tersebut terbuka karena pembangunan kanopi yang terkena kabel, dan pada saat pembangunan kanopinya tidak ada laporan kepada PLN untuk dilakukan pemindahan jalur. Sehingga kabel dipaksakan diposisi sela-sela kanopi depan dan seng rumah,” jelasnya.
Sementara itu, dari kondisi kedua korban, Wisnu mengatakan jika kondisi suami korban mata midriasis total, tubuh kaku, dengan luka bakar pada tangan kiri dan tangan kiri. Begitupun dengan kondisi istri korban, mengalami luka bakar di leher, telapak tangan dan kaki kiri korban.
Wisnu menuturkan, dari hasil olah TKP, ditemukan untaian kawat sepanjang kurang lebih 4 meter, di temukan gulungan kawat dan terdapat bekas daging dan rambut terbakar pada gulungan kawat tersebut.
“Dari keterangan para saksi hasil olah TKP dan keterangan awal dokter yang melakukan pemeriksaan belum di temukan adanya perbuatan tindak pidana dalam perkara tersebut, jadi kedua korban diduga meninggal dunia lantaran tersengat listrik,” jelasnya. (*)
Reporter: Novita A.K
Editor: Nicky Saputra