Wisatawan di Pulau Derawan Keluhkan Listrik Sering Padam

benuanta.co.id, BERAU – Momen libur Lebaran telah usai dan banyak dimanfaatkan wisatawan untuk berlibur ke Pulau Derawan, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.

Namun ada kondisi yang membuat wisatawan tidak nyaman, yakni pemadaman listrik secara berkala di Pulau Derawan Sabtu (13/4/2024) malam lalu.

Alif, wisatawan lokal yang sudah berada di Pulau Derawan sejak hari kedua Idulfitri, mengatakan bahwa sejak tiba di Pulau Derawan, sudah terjadi pemadaman listrik.

“Kondisi ini membuat tidak nyaman, selain wisatawan lokal, cukup banyak wisatawan datang dari luar daerah, seharusnya bisa diantisipasi sejak awal,” ungkapnya Selasa (16/4/2024).

Baca Juga :  Punya Kebun Cokelat Sejak 2002 dan Dapat Pembinaan Penuh dari PT Berau Coal

Menanggapi persoalan pemadaman listrik di pulau Derawan itu, Kepala Kampung Pulau Derawan, Indra Mahardika, menambahkan permasalahan yang sampai saat ini masih dialami masyarakat yakni penerangan di Kampung Pulau Derawan.

“Tenaga teknis dari PLN sudah berupaya semaksimal mungkin agar tidak terjadi pemadaman secara berkala,” bebernya.

Menurut informasi yang diberikan teknisi kepadanya, kondisi mesin ada yang tidak maksimal sehingga dilakukan pemadaman.

Baca Juga :  Rumah dan Gudang Terbakar di Teluk Bayur

“Saya langsung kroscek di lapangan, ada 5 mesin di PLN Pulau Derawan. Semuanya dalam kondisi beroperasi. Tetapi ada dua mesin yang tidak maksimal kWh-nya. Seharunya bisa sampai 150 kWh, ternyata cuma mampu 50 sampai 70 kWh. Itu yang jadi problem, sehingga harus ada pemadaman bergilir,” tuturnya.

Bahkan kata dia, saat ini jumlah penduduk di Pulau Derawan cukup padat dan kian padatnya resort dan penginapan.

Baca Juga :  Lahan Bermasalah, Gedung SD di Pulau Derawan Terancam Ditutup

“Walaupun ada beberapa penginapan dan resort yang sudah memakai fasilitas penerangan sendiri. Tapi belum mampu, sehingga ada beberapa titik yang mengalami pemadaman secara berkala,” pungkasnya. (*)

Reporter: Georgie

Editor: Yogi Wibawa

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2652 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *