Bikin Heboh, Sekitar Lokasi yang Dikunjungi Presiden Sempat Terbakar

benuanta.co.id, TARAKAN – Kepulan asap hitam tebal di sekitar lokasi yang akan ditinjau Presiden, cukup menghebohkan warga pada Rabu, 28 Februari 2023.

Kebakaran itu terjadi tepatnya di belakang perumahan karyawan STB, Jalan Kusuma Bangsa. Melihat hal itu, pengamanan dan PMK Tarakan bergegas ke TKP

Ana (65) menyebut bahwa asap yang mengepul itu diduga adalah kebakaran bangunan di Boom Panjang. Ia bersama warga lainnya hanya bisa menyaksikan dari kejauhan kepulan asap hitam itu.

Baca Juga :  Bongkaran Peti Kemas Meningkat, Pelindo Sebut Kebutuhan Masyarakat Tarakan Lebih Besar dari Wilayah Lain

“Iya kebakaran bangunan itu sepertinya, Jokowi juga mau datang ke lokasi itu infonya,” ucapnya kepada Benuanta, Selasa (28/2/2023).

Saat ke lokasi ternyata kepulan asap hitam itu bukan disebabkan oleh kebakaran bangunan. Melainkan hanya ban yang sengaja dibakar.

“Tadi pas kita keluar dari Mako PMK Kampung Satu kita langsung tindak lanjut. Tadi kita keluar pakai motor dan informasi itu kita juga ke Pertamina untuk brigade mobil pemadam dari Pertamina,” ucap Analis Kebakaran PMK Tarakan, Henri.

Baca Juga :  Terjaring di Kamar Red Doorz, 4 Pasangan Diduga Gunakan Jasa LC Diciduk Pol PP

Saat tim PMK tiba di lokasi pihaknya sempat kebingungan mengenai kebakaran ini. Karena diduga yang terbakar adalah ban dan barang-barang expired dari STB.

“Kita tidak tahu apakah ini sengaja dibakar atau bagaimana. Tapi yang pasti api ini tidak merambat ke mana-mana juga,” lanjutnya.

Hingga saat ini pihak PMK masih mendalami terkait kebakaran sampah yang sempat membuat heboh masyarakat Tarakan.

Baca Juga :  Truk Muatan Racun Tumbuhan Terguling di Jembes, Diduga Kelebihan Muatan

Tampak pihak pengamanan seperti TNI Polri juga turun langsung guna menyiagakan lokasi yang akan dikunjungi Jokowi pada siang ini. (*)

Reporter: Endah Agustina

Editor: Nicky Saputra 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *