Pemprov Kaltara Komitmen Revitalisasi 3 Gedung Kesultanan Bulungan

benuanta.co.id, TANJUNG SELOR – Gubernur Kaltara Zainal Arifin Paliwang menghadiri Festival Kesultanan Bulungan bersama Bupati Bulungan Syarwani serta organisasi perangkat daerah (OPD) terkait, di halaman museum Kesultanan Bulungan, Tanjung Palas, Senin (26/12/2022) sore.

Tak hanya itu, Zainal menegaskan bakal memprioritaskan untuk revitalisasi tiga bangunan utama komplek Museum Kesultanan Bulungan.

“Di Kesultanan Bulungan yang mana nantinya akan kita isi dengan benda-benda pusaka Kesultanan Bulungan ada tersisa di ahli waris,” ungkapnya Senin (26/12/2022).

Bahkan pihaknya menjelaskan Pemprov Kaltara kini telah mendapatkan hibah delapan ribu meter persegi di Kesultanan Bulungan.

“Tadi saya himbau mudah-mudahan ada lagi anak cucu Kesultanan Bulungan yang menambah luasan tanah ini lalu menghibahkan ke Pemprov sehingga kita bisa membangun secara maksimal 3 unit bangunan utama kerajaan Bulungan pada saat itu,” ucapnya.

Baca Juga :  Popda ke-1 Kaltara, 8 Cabor Dipertandingkan

Ia pun menilai saat ini revitalisasi tidak hanya berfokus pada bangunan istana Kesultanan Bulungan.

“Tetapi kita juga memperhitungkan areal parkir, areal bermain areal kuliner kita harus memperhitungkan itu. Insyaallah ini bisa menjadi destinasi wisata di Kabupaten Bulungan,” tuturnya.

Zainal menyebutkan Pemprov Kaltara telah menganggarkan revitalisasi istana Kesultanan Bulungan sebanyak Rp 50 miliar.

“Saya yakin itu tidak akan cukup. Makanya saya sampaikan tadi bahwa kita akan berusaha mencari anggaran di Kementrian terkait yang bisa kita tarik ke sini termasuk juga dari donator donatur yang siap membantu,” jelasnya.

Baca Juga :  Kaltara Jadi Daerah Terbaik Dalam Penerapan EFT

Sementara itu, terkait sertifikasi lahan, kata Zainal, akan dialihkan setelah menjadi aset Provinsi Kalimantan Utara.

“Sehingga nanti tidak ada lagi yang mengaku-ngaku keturunan kerajaan. Bahwa ini tanah saya sebenarnya untuk menghindari hal demikian,” tuturnya.

Terpisah, Sultan Muda Kesultanan Bulungan, H. Datu Dissan Maulana Sultan Djalalludin menambahkan revitalisasi istana Kesultanan Bulungan pasti akan terwujud.

“Yang sekiran puluhan tahun kita rindukan bahkan bukan hanya kami, masyarakat Kaltara. Makannya insyaallah tahun 2023 revitalisasi istana Kesultanan Bulungan sudah di mulai,” tuturnya.

Baca Juga :  Pemprov Kaltara dan Bank Indonesia Gelar High Level Meeting TP2DD Wilayah Kalimantan Utara

Menurutnya kehadiran peran Pemprov Kaltara saat ini terhadap revitalisasi istana Kesultanan Bulungan.

“Bahwa pemerintah sangat peduli kebudayaan di Provinsi Kaltara termasuk pemerintah rencana akan membangun rumah tinggal, gazebo untuk UMKM kita untuk menunjang istana Kesultanan Bulungan,” pungkasnya. (*)

Reporter: Georgie Silalahi

Editor: Yogi Wibawa

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2703 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *