Plat Baru Kendaraan Warna Dasar Putih Segera Terealisasi di Kaltara

benuanta.co.id, TARAKAN – Penerapan plat kendaraan dengan dasar warna putih nampaknya akan diterapkan oleh polisi Satuan Lalu Lintas.

Kapolda Kalimantan Utara, Irjen Pol Daniel Adityajaya melalui Dirlantas Polda Kaltara Kombes Pol Rachmad mengatakan, sesuai dengan informasi yang diterima, penerapan plat baru ini akan direalisasikan di tahun ini.

“Sementara kan masih menunggu petunjuk Korlantas Mabes Polri, biasanya uji coba di Kota Besar, namun tahun ini sudah diterapkan,” katanya, Rabu (6/7/2022).

Ia mengatakan bahwa penerapan plat baru ini juga berkaitan dengan Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau tilang elektronik. Dilanjutkan Rachmad bahwa pihaknya juga sudah siap menunggu material plat yang akan dikirimkan ke Kaltara,

“Material plat putih untuk Kaltara sudah siap dan berdatangan satu-satu tinggal menunggu penerapan karena menunggu perintah,” tukasnya.

Menyoal plat baru ini, dikatakannya akan diterapkan terlebih dulu pada kendaraan yang baru. Namun, untuk kendaraan lama yang masih menggunakan plat hitam akan menyesuaikan nantinya.

Ia juga mengimbau agar masyarakat tidak melakukan cetal nomor plat secara mandiri.

“Itu tidak boleh (cetak sendiri) kami memberikan teguran karena plat ini merupakan unsur penting kendaraan jangan sampai plat tidak dapat ditelusuri saat terjadi hal yang tidak diinginkan,” tutur dia.

Terpisah, Kasat Lantas Polres Tarakan, AKP Rully Zuldh Fermana menjelaskan bahwa kuota untuk plat bewarna putih ini sudah tersedia, namun untuk penerapannya masih menunggu material plat lama bewarna hitam habis.

“Begitu habis, langsung didistribusikan jadi yang putih langsung bisa digunakan,” sebutnya.

Penerapannya sendiri masih menunggu petunjuk dan arahan dari Polda Kaltara. Rully mengatakan jika memang belum habis material plat lama kemungkinan akan didistribusikan ke Polda lain yang membutuhkan.

“Atau di sini masih banyak, sedangkan di Polda lain kekurangan material plat hitam bisa didistribusikan. Kalau penerapannya, yang hitam kalau sudah habis ya diganti, sama kayak kendaraan baru kan ada yang plat dasar putih terus tulisannya merah, nah nanti itu diganti,” urai dia.

Ia menjelaskan pergantian warna dasar plat ini juga untuk mendukung untuk penerapan Etle yang akan memonitor langsung plat palsu, ataupun plat yang sudah habis masa berlakunya.

“Etle kan ada yang bisa deteksi plat nomor itu, untuk pajak dia, speknya berbeda-beda dia juga bisa mendeteksi pajak mati. Apalagi malam hari cahayanya kan ketimpa sama lampu-lampu jadi dengan pertimbangan itu yang jelas berhubungan dengan Etle,” pungkas Rully. (*)

Reporter: Endah Agustina

Editor: Ramli

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *