Benuanta Salurkan Wakaf Qur’an Dukungan Lanud Anang Busra Tarakan

benuanta.co.id, TARAKAN – Berkahirnya Ramadan Benuanta Berbagi Jilid II, ditutup dengan kegiatan wakaf Quran yang disalurkan ke beberapa panti asuhan dan rumah Tafidz. Sebanyak puluhan Al-Qur’an berkat dukungan Lanud Anang Busr telah disalurkan Redaksi benuanta.co.id, Kamis (28/4/2022).

Ramadan Benuanta Berbagi yang rutin diadakan setiap tahunnya, seperti Ramadan 1443 H, Benuanta telah menyalurkan berbagai bantuan seperti ribuan takjil bagi pengguna jalan, sembako untuk sahur dan Tunjangan Hari Raya (THR) bagi anak yatim termasuk wakaf quran.

Benuanta menyalurkan puluhan Al-Qur’an ke Panti Asuhan Berkah Ar-Rahim, LKSA Panti Asuhan Puteri Melati Aisyiyah dan Rumah Tafidz Bunda At-Taqwa di Kota Tarakan.

Baca Juga :  Pemkot Tarakan Guyur Rp 2 Miliar Tangani Jalan Seroja
Penyerahan wakaf Quran di LKSA Panti Asuhan Puteri Melati Aisyiyah.

“Alhamdulillah berkat dukungan dari Benuanta dan donatur, Wakaf Qur’an ini sangat bermanfaat bagi anak-anak kita untuk belajar mengaji,” ujar Pengasuh Panti Asuhan Berkah Ar-Rahim, Tuminah.

Sebelumnya, Komandan Lanud Anang Busra Kolonel Pnb Toto Ginanto, S.T.,M.A.P.,M.Han menerangkan, di bulan Ramadan ini, hendaknya semua pihak fokus mencari berkah.

Perwira TNI AU berpangkat bunga tiga itu mengajak seluruh masyarakat bersinergi melewati berbagai tantangan di masa pandemi Covid-19 ini.

Baca Juga :  Ronaldo Maradona Pindah Tugas, Kapolres Tarakan Dipimpin AKBP Adi Saptia Sudirna

“Dengan kita bersedekah, insyaallah Tuhan akan menggantikan yang lebih baik lagi, kita harus yakin itu. Fokus dengan berdoa, di bulan suci ini semoga semuanya akan lebih baik. Pandemi ini memiliki hikmah yang banyak lah, kita bersatu, bersinergi membangun negeri yang lebih maju,” tutur komandan pada Kamis (14/3/2022) lalu.

Sementara itu, Ketua Panitia kegiatan Ramadan Benuanta Berbagi, Ramli mengapresiasi Danlanud Anang Busra Tarakan. Semua support donatur akan disalurkan kepada penerima manfaat seperti panti asuhan dan rumah Tafidz.

Baca Juga :  Seni Reog Ponorogo Margo Mulyo dan Jaranan Margo Budoyo Gelar Grebeg Suro Bulan Purnama

“Terima kasih untuk semua pihak yang ringan hati membantu kegiatan kita, tentu bantuan yang diberikan ini bentuk kepedulian sosial kepada sesama dan merupakan perbuatan bernilai ibadah. Kami sebagai media senang bisa bersinergi dengan TNI-Polri, pemuka agama, panti asuhan dan rumah Tafidz dalam kegiatan sosial,” pungkasnya.(*)

Reporter: Kristianto Triwibowo

Editor: Ramli

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2678 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *