Buka Kejuaraan Bulu Tangkis, Laura Katakan Olahraga Memberikan Nilai Positif

benuanta.coid, NUNUKAN – Bupati Nunukan Hj Asmin Laura Hafid membuka secara resmi kejuaraan Bulu Tangkis PBSI CUP tahun 2021, yang digelar di GOR Dwikora Sungai Sembilan, Selasa (28/09/2021).

Dikatakan Bupati Laura, walaupun di tengah landemi Covid-19 saat ini yang belum juga berakhir, namun PBSI Nunukan dapat menyelenggarakan kejuaraan bulu tangkis.

Selaku pemerintah daerah memberikan apresiasi kepada PBSI Kabupaten Nunukan atas gelaran kejuaraan bulutangkis kali ini sebagai salah satu upaya untuk memasyarakatkan olahraga dan mengolah ragakan masyarakat.

Baca Juga :  Penundaan Keberangkatan Orang dari Nunukan-Malaysia Tahun Ini Meningkat

Olahraga bulu tangkis setiap tahunnya terus mengalami perkembangan yang pesat bahkan hingga saat ini Indonesia diperhitungkan. Di kancah internasional Indonesia kerap kali meraih prestasi dalam persaingan ketat dengan Malaysia, China , Denmark, Jepang, dan Korea.

Pemerintah daerah sendiri, menurut Laura terus mendorong berbagai cabang olahraga melalui KONI agar terus bergerak maju memajukan cabang olahraganya masing-masing, bahkan bisa mencetak atlet-atlet berprestasi yang mampu berlaga dan meraih prestasi di kancah nasional bahkan internasional.

Baca Juga :  Bimas Kemenag Nunukan Sebut Kekurangan Nikah Siri

“Dengan menggelar event semacam ini akan memberikan nilai positif bagi perkembangan olahraga kita itu sendiri,” kata Laura, Rabu (29/9/2021).

Dia juga mengatakan, bulu tangkis tergolong olahraga yang mudah, murah dan merakyat sehingga dapat menarik masyarakat untuk berolahraga, sehingga dapat menarik masyarakat untuk berolahraga yang pada muaranya akan membentuk masyarakat yang sehat jasmani dan rohani yang secara tidak langsung juga akan turut membentuk karakter dan mental masyarakat yang kuat. (*)

Baca Juga :  Disdikbud Gelar Temu Tari se-Kaltara di Nunukan 

Reporter: Darmawan

Editor: Ramli

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *