Kenal Pamit Irwasda dan Dirresnarkoba Polda Kaltara

Bulungan – Acara Kenal pamit Irwasda dan Dirresnarkoba Polda Kaltara dilaksanakan di gedung Rupatama Kayan Mapolda Kaltara, Senin (12/08/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kapolda Kaltara Irjen Pol. Hary Sudwijanto, S.I.K., M.Si., Wakapolda Kaltara Brigjen Pol. Dr. Golkar Pangarso Rahardjo Winarsadi, S.H., S.I.K., M.H., para PJU dan Para tamu undangan lainnya.

Acara dimulai dengan pembukaan oleh MC, diikuti dengan pembacaan doa untuk memohon kelancaran acara dan keberkahan bagi pejabat baru dan lama.

Baca Juga :  Personel OMP Kayan Polda Kaltara Mengikuti Zoom Olah Strategi pada Pelaksanaan Pilkada

Pejabat lama memberikan sambutan yang menyentuh, mengungkapkan rasa terima kasih dan harapan terbaik untuk para penerusnya kedepannya nanti untuk Polda Kaltara.

Tidak hanya itu, pejabat baru pun juga menyampaikan sambutannya dengan penuh semangat, menekankan komitmen untuk melanjutkan tugas dengan dedikasi dan integrasi untuk Polda Kaltara dan Provinsi Kalimantan Utara ke depannya.

Dalam sambutannya, Kapolda Kaltara mengapresiasi kinerja pejabat yang telah menyelesaikan tugasnya dengan baik. Ia juga menyampaikan pesan kepada pejabat yang baru dilantik untuk selalu mengutamakan kepentingan masyarakat dan nama baik institusi kita ini.

Baca Juga :  Polri Kirim Tim Pemulihan Trauma Korban Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi

Sebagai bentuk penghargaan, pemberian cinderamata dari Kapolda Kaltara, Wakapolda Kaltara, Para PJU, dan Kapolres/Ta Jajaran Polda Kaltara yang diberikan kepada pejabat lama Polda Kaltara.

Acara kenal pamit ini tidak hanya momen seremonial tetapi juga wujud penghargaan atas dedikasi para pejabat lama dan harapan untuk kinerja optimal dari para pejabat baru Polda Kaltara. Dengan semangat baru, diharapkan Polda Kaltara dapat terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dan menjaga keamanan wilayah Kalimantan Utara.(adv)

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Baca Juga :  Penyaluran Bantuan Bibit dan Peralatan Pertanian kepada Kelompok Tani Kab. Tana Tidung
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *