KPU RI Harap Partisipasi Pemilih Kaltara Lewati Hasil Pemilu 2019 

benuanta.co.id, Bulungan – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) belum menerima jumlah partisipasi pemilih dari jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang jumlahnya mencapai 504.252 orang di Kaltara.

“Tapi saya belum dapat informasi sejauh ini untuk partisipasi pemilih kita di Kaltara,” ucap Ketua KPU Kaltara, Suryanata Al-Islami kepada benuanta.co.id, Jumat 16 Februari 2024.

Baca Juga :  Maju di Pilkada Nunukan, Hanafiah Apresiasi Sikap PB FKWT Kaltara

Terkait berapa target untuk Kaltara, dia menjelaskan dari KPU Republik Indonesia tidak memberikan angka secara khusus, apalagi untuk pemilihan umum (Pemilu) 2024.

“Tapi berkaca pada pengalaman pemilu 2019, KPU RI menargetkan partisipasi pemilih itu sebesar 77,55 persen,” sebutnya.

Lanjutnya, setelah ada target itu, partisipasi pemilih di Provinsi Kaltara tahun yang sama ternyata melebihi angka target nasional yakni di angka 81 persen sekian.

Baca Juga :  DPW PKS Kaltara Beri Dukungan ke Zainal-Ingkong untuk Menangkan Pilgub

“Oleh KPU RI, kami diminta mengikhtiarkan maksimal agar partisipasi pemilih melebihi dari pemilu 2019 yang lalu,” tuturnya. (*) 

Reporter: Heri Muliadi

Editor: Nicky Saputra 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *