Atlet Panahan Kaltara Bakal TC di Malaysia

benuanta.co.id, TARAKAN – Pemusatan latihan atau Training Center (TC) bagi atlet panahan dilakukan selama 3 bulan. Terdapat 5 pemanah asal Kaltara yang berhasil lolos ke Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI 2024 Aceh-Sumut 2024.

Ketua Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kalimantan Utara (Kaltara), Steve Singgih Wibowo mengatakan pihaknya masih menunggu program persiapan bagi atlet yang lolos ke PON dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kaltara.

“Sementara kita desentralisasi dulu selama 3 bulan. Tentu atlet kita tempa fisik dan mental. Itu memang jadi modal awal saat berlaga di PON nanti,” katanya, Senin (5/2/2024).

Steve menyebut, jika terdapat dukungan anggaran dari KONI Kaltara, ia akan memusatkan program latihan di Malaysia. Pihaknya juga telah menyediakan pendamping berupa pelatih berlisensi Nasional.

Baca Juga :  Myanmar Ditahan Imbang Laos, Australia Dipastikan Juara Grup B

“Di sana (Malaysia) para atlet akan fokus latihan terhadap teknik dan mencari jam terbang bertanding. Kita wacanakan bisa berjalan selama 2 bulan. Setelah itu para atlet langsung menuju ke Aceh pada bulan September mendatang, untuk mengikuti berlaga di PON,” bebernya.

Perpani Kaltara juga mewacanakan atletnya untuk mengikuti open turnamen panahan di Yogyakarta pada akhir Februari ini. Diharapkan dengan keikutsertaan para atlet di kejuaraan, dapat menjadi acuan bagi atlet untuk melatih mental saat berlaga. Terlebih, para atlet belum pernah mengikuti kejuaraan, setelah babak kualifikasi PON yang berlangsung pada November lalu.

Baca Juga :  Seri Lawan Thailand, Malaysia Tantang Indonesia U-19 Dalam Semifinal

“Kalau latihan itu akan kita lakukan setiap hari juga, kalau bertanding ini sebagai persiapan mental bertanding,” bebernya.

Serangkaian program ini membuat pihaknya optimis untuk meraih medali emas. Seperti yang terjadi pada babak kualifikasi PON kemarin. Namun, untuk meraih itu, pihaknya tetap beracuan pada keseriusan atlet dalam berlatih.

“Intinya masih optimis. Pada intinya kami ingin atlet latihan dan latihan kemudian jam tanding bertambah,” tegasnya.

Pada PON XXI 2024 Aceh Sumut, Perpani Kaltara berhasil meloloskan lima pemanah. Yaitu Annisa Devika Sahriati di kelas recurve individu jarak 70 meter, Ashila Mutia Pratiwi, Dzakia Amalia Putri dan Dzakira Aulia Putri di nomor divisi nasional jarak 40 meter beregu putri dan Pradipta Sakti Nugraha yang lolos dari Divisi standar nasional jarak 40 meter individual putra.(*)

Baca Juga :  Raih Emas di Kejurnas, Perbakin Kaltara Optimis Cemerlang di PON XXI Aceh-Sumut

Reporter: Endah Agustina

Editor: Nicky Saputra

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2703 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *