Polres Nunukan Jaring 225 Pelanggar Selama Operasi Lilin Kayan 2023

benuanta.co.id, NUNUKAN – Polres Nunukan menjaring 225 pelanggar lalu lintas selama menggelar operasi lilin Kayan 2023. Kapolres Nunukan AKBP Taufik Nurmandia melalui Kasi Humas Polres Nunukan AKP Siswati mengatakan, operasi yang berlangsung selama 12 hari, terhitung mulai 22 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024 ini mendapati ratusan pelanggan lalu lintas.

“Untuk hasil operasi lilin, ada 225 pelanggaran yang semuanya kita berikan teguran lisan,” kata Siswati kepada benuanta.co.id, Rabu (3/1/2024).

Dikatakannya, dari ratusan pelanggaran lalu lintas ini menjaring setidaknya 165 kendaraan roda dua dan 60 kendaraan roda empat.

Siswati menerangkan, untuk jenis pelanggarannya, didominasi dengan pelanggaran tidak menggunakan helm sebanyak 88 kasus, tidak menggunakan safety belt sebanyak 52 kasus, melebihi batas kecepatan sebanyak 22 kasus, lalu menggunakan handphone saat berkendara 23 kasus, kendaraan roda empat yang melebihi muatan sebanyak 20 kasus.

Baca Juga :  Marak PMI Non Prosedural Pulang ke Indonesia Lewat Jalur Perbatasan Ba’kelalan-Long Midang

“Kita juga temukan 16 kasus pelanggaran yakni berboncengan lebih dari satu orang dan 4 kasus pengendara di bawah umur, untuk tahun ini kita temukan pengendara yang melawan arus,” ungkapnya.

Sedangkan untuk kejadian kecelakaan lalulintas, Siswati menyebut tahun 2023 mengalami penurunan jika dibandingkan dengan operasi lilin tahun 2022 lalu. Untuk operasi lilin 2023 ini, Satuan Lalu Lintas Polres Nunukan hanya menangani 1 kasus laka lantas yang terjadi pada Selasa (26/12/2023).

“Untuk laka lantas ini, motor tabrakan dengan motor, beruntung hanya 1 korban mengalami luka berat 1 orang, luka ringan 4 orang dengan total kerugian material sekira Rp 5,5 juta,” bebernya.

Baca Juga :  Satgas Pamtas Gagalkan Penyeludupan Miras di Sei Menggaris

Dalam operasi lilin tersebut, pihaknya menurunkan sebanyak 223 personel yang melakukan pengamanan di pos pelayanan dan pos pengamanan.

Ratusan personel ini terdiri dari 92 Polres Nunukan, TNI 30 orang, Satpol-PP 26 orang, 27 orang dari Dinas Perhubungan, 26 orang dari Dinas Kesehatan, KSOP 6 orang, KKP 4, PMK 4 orang, Pelindo 2 orang, Basarnas 2 orang, BPBD 2 orang dan Senkom 2 orang.

Ia pun mengatakan, pada saat perayaan malam pergantian tahun 2023, Satuan Lalu Lintas Polres Nunukan telah melakukan pengalihan arus lalu lintas di sejumlah titik lokasi jalan menuju Alun-alun Nunukan.

“Alhamdulillah, saat malam pergantian tahun baru semuanya berjalan dengan lancar dan tidak ada pelanggaran lalu lintas,” ucapnya.

Baca Juga :  Warga Terbantu Adanya Pasar Murah di Nunukan

Mewakili Kapolres Nunukan, Siswati menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Nunukan, TNI, seluruh personel Polres dan stakeholder terkait serta seluruh masyarakat Nunukan yang telah berpartisipasi dalam pelaksanaan Operasi Lilin kayan.

“Kami Polres Nunukan mengucapkan terimakasih kepada seluruh stakeholder yang telah terlibat dalam Operasi Lilin ini, begitu juga kepada masyarakat Nunukan sehingga pelaksanaan perayaan Nataru bisa berjalan dengan lancar,” pungkasnya. (*)

Reporter: Novita A.K

Editor: Yogi Wibawa

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2703 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *