benuanta.co.id, BERAU – Usai dilantik pada Jumat (27/10/2023) kemarin, Sekretaris Daerah Kabupaten (Sekkab) Berau Muhammad Said mengatakan tugas pertama menjabat, bakal menjalankan program sebelumnya.
“Kita akan melanjutkan kegiatan yang sudah terprogram. Artinya kita akan membantu kepala daerah untuk menyukseskan program yang sudah disusun,” ucapnya Sabtu (28/10/2023).
Tak hanya itu, karena ia menjabat Sekkab Berau dekat dengan penghujung pergantian tahun baru, tentu penyerapan anggaran bakal dimaksimalkan.
“Supaya dana yang kita miliki cepat terealisasi. Dan program yang sudah tersusun dapat terlaksana dan kita akan upayakan percepatan,” ungkapnya.
Sehingga ia telah berkomitmen usaha semaksimal mungkin untuk membantu kepala daerah dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya.
“Karena ini akan di akhir tahun, tentu ada beberapa dinas yang memiliki anggaran yang cukup besar kita berusaha,” bebernya.
Bahkan dirinya bakal berusaha melihat anggaran tidak merata setiap organisasi perangkat daerah (OPD) terkait.
“Ada beberapa anggaran dinas yang cukup besar dan di situlah push kita penekanan kita. Karena khawatir juga dengan tidak terealisasi SiLPA menjadi besar otomatis program-program itu tidak akan berjalan,” paparnya.
Sehingga saat ini peranan Said, sapaan akrabnya pada akhir tahun bakal memastikan program yang sudah direncanakan bisa segera terealisasi.
“Kemudian bakal melakukan koordinasi dengan stakeholder yang ada lalu dengan dinas terkait, kita akan melakukan percepatan,” pungkasnya. (*)
Reporter: Georgie
Editor: Yogi Wibawa