benuanta.co.id, TARAKAN – Partai Nasional Demokrat (Nasdem) mengambil target untuk dapat menduduki unsur kursi pimpinan di DPRD Kalimantan Utara (Kaltara) pada Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 mendatang.
“Ya itu kita targetkan untuk bisa jadi unsur pimpinan di DPRD Provinsi Kaltara,” tegas Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai NasDem Kaltara Supa’ad Hadianto, Sabtu (18/3/2023).
Ia mengungkapkan bukan hanya menargetkan kursi pimpinan di DPRD Kaltara pun dengan Kota Tarakan dan Kabupaten Nunukan. Ia juga menyampaikan akan mempertahankan di wilayah Malinau yang saat ini terdapat anggota NasDem yang mendudukiu unsur pimpinan.
“Kita juga menargetkan unsur pimpinan di DPRD Tarakan, kalau di Bulungan dan KTT kita minimal bisa membentuk Fraksi sendiri. Begitu juga di Nunukan, kita target menjadi unsur pimpinan di DPRD,” lanjutnya.
Tak melulu mengandalkan kader internal, pada komposisi untuk bursa nama politik nantinya NasDem juga memberikan ruang kepada masyarakat. Menurutnya hal ini guna membesarkan bangsa Indonesia.
“Karena kita mau membesarkan bangsa bukan membesarkan parpol kami. Jadi caleg NasDem berasal kader, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan tokoh-tokoh paguyuban semua kita rekrut,” tuturnya.
“Kami ingin bagaimana semua peran masyarakat untuk membangun bangsa dan negara khususnya di Kaltara. Jadi semua bisa terlibat langsung dan dikonsolidasi oleh parpol khususnya Partai Nasdem,” tambah Supa’ad.
Sehingga ia mengajak unsur masyarakat yang ingin mendaftarkan dan memiliki potensi untuk bertarung di dunia politik untuk terjun bersama NasDem.
“Tokoh-tokoh, putra-putri terbaik Kaltara agar mencalonkan diri di Partai Nasdem,” pungkasnya. (*)
Reporter: Endah Agustina
Editor: Yogi Wibawa