Tutup Turnamen Basketball Championship 2023, Kadisbudporapor Beri Motivasi Pemain

benuanta.co.id, NUNUKAN – Pertandingan Kejuaraan IOCI Nunukan Basketball Championship 2023 kategori tingkat pelajar Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) resmi ditutup oleh Kepala Disbudporapor Abdul halid, ST,.M.AP yang mewakili Bupati Nunukan, minggu (21/5) di Gedung Olah Raga (GOR) Dwikora Nunukan.

Kegiatan berlangsung sejak tanggal 17 hingga 21 Mei 2023, untuk kata gori tampil di partai final kategori SMA, antara SMA Negeri 1 Nunukan melawan SMA Negeri 2 Nunukan yang berhasil dimenangkan oleh SMA Negeri 2 Nunukan dengan skor akhir 32 – 29.

Kadisbudporapor Abdul Halid, menyampaikan ucapan terima kasih kepada IOCI, Perbasi Kabupaten Nunukan, dan segenap panitia yang terlibat dalam kejuaraan ini.

“Saya juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya, karena telah berhasil melaksanakan kejuaraan ini dengan aman dan lancar”, kata Abdul Halid.

Abdul halid juga mengatakan bahwa di penghujung acara IOCI Nunukan Basketball Championship tahun 2023, setelah masing-masing tim saling bertanding mengeluarkan skill dan kemampuan terbaiknya, dan sudah mengetahui siapa yang tampil sebagai juara dalam kejuaraan tersebut.

Baca Juga :  Bupati Nunukan Ajak Segera Bayar Zakat, Bisa Cepat Disalurkan

Dia juga mengucapkan selamat kepada tim yang berhasil menjadi juara. Dengan harapan prestasi ini akan menjadi motivasi untuk makin giat berlatih, sehingga bisa berprestasi di ajang yang lebih tinggi.

“Saya berharap, kejuaraan atau turnamen seperti ini bisa sering digelar secara rutin, sehingga kita bisa mengukur sejauh mana perkembangan kualitas dari atlet-atlet kita,” jelasnya.

Baca Juga :  Jalan Lingkar Penghubung 5 Kecamatan di Krayan Rampung Bulan Ini

Jika kali ini hanya melibatkan tim-tim lokal, maka di even -even selanjutnya panitia juga bisa mengundang tim-tim dari luar Kabupaten Nunukan. Hal itu perlu dilakukan untuk menambah jam terbang, sekaligus untuk melatih mental dari para atlet di Nunukan.

Jika pelatih dan pembinaan para atlet bisa dilaksanakan secara konsisten maka dalam beberapa tahun mendatang, tim bola basket dari Kabupaten Nunukan mampu meraih posisi puncak, minimal di wilayah Kaltara.(*)

Reporter: Darmawan

Editor: Ramli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *