benuanta.co.id. TANA TIDUNG – Meski Pemilu serentak masih menyisakan 2 tahun lagi, Komisi Pemilihan Umun (KPU) Kabupaten Tana Tidung mulai persiapkan diri menjalankan agenda Pemilu serentak tahun 2024.
Ketua KPU Tana Tidung, Hendra Wahyudi mengatakan persiapan awal pemilu serentak tetap dilakukan pada tahun 2022 ini.
“Ini launching akan dimulainya tahapan Pemilu serentak dan di bulan ini kita sudah mulai bergerak untuk menyusun agenda Pemilu,” ujar Hendra Wahyudi, Rabu 15 Juni 2022.
Pria yang akrab disapa Hendra itu menambahkan bukan Juli mendatang pihaknya juga mulai menyusun rancangan agenda Pemilu termasuk merinci anggaran untuk kegiatan pemilu di Tana Tidung.
“Kita bertahan setelah semua rancangan kita di daerah selesai baru ada perincian anggarannya,” katanya.
Selain itu, Hendra membeberkan pihaknya juga akan melakukan verifikasi terhadap Partai Politik (Parpol) yang ingin ikut serta dalam Pemilu serentak tahun 2024.
Di mana setiap Parpol harus mendaftarkan diri sesuai dengan persyaratan yang ada. Salah satu persyaratannya yakni setiap Parpol harus memiliki kepengurusan wilayah yang lengkap dan jelas, termasuk lokasi keseketariatannya.
“Wajib bagi Parpol untuk mendaftar melalui KPU kabupaten/kota karena itu juga menjadi syarat Parpol untuk mendaftar dan terverifikasi di KPU pusat,” bebernya.
“Tapi yang harus diingat data lengkap kepengurusan Parpol harus ada dan tidak boleh menggunakan data lama, harus menggunakan data baru,” tambahnya.
Sedangkan jumlah Parpol yang akan mendaftarkan diri di KPU Tana Tidung, Hendra mengaku belum dapat merincikan, mengingat tahapan verifikasi Parpol baru akan dimulai pada bulan juli mendatang.
“Kalau Pemilu tahun 2019 lalu Parpol yang terverifikasi di kita itu ada 13 Parpol kalau tidak salah. Tapi kalau tahun ini kita belum tahu karena tahapannya belum dimulai,” pungkasnya. (*)
Reporter : Osarade
Editor : Yogi Wibawa