TARAKAN – Dalam rangka melaksanakan kegiatan bulan mutu, Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Tarakan laksanakan penanaman mangrove di belakang Islamic Center, Sabtu (5/6/2021)
Kepala BKIPM Tarakan, Umar menyampaikan, kegiatan bulan mutu juga bertepatan dengan Hari Lingkungan Hidup Sedunia pada 5 Juni 2021, BKIPM Tarakan memilih untuk melakukan penanaman mangrove yang dinilai sangat berpengaruh bagi lingkungan di sekitarnya.
“Peran tumbuhan mangrove sebagai tempat habitat berkembangnya ikan dan kepiting yang merupakan produk andalan utama dari Tarakan,” ujar Umar, Sabtu (5/6/2021)
Dijelaskan Umar, keberadaan mangrove bagi keberlangsungan mahluk hidup yang ada di sekitarnya tidak hanya untuk ikan ataupun kepiting saja, tetapi juga binatang lain. Seperti burung dan monyet pun hidup dengan memanfaatkan tanaman mangrove.
“Oleh sebab itu, dalam rangka bulan mutu karantina BKIPM Peduli Lingkungan kami mengajak semua pihak untuk bisa sama-sama menjaga lingkungan, agar selalu terjaga dan lestari untuk keberlangsungan mahluk hidup yang ada di sekitarnya,” terangnya.
Untuk diketahui, beberapa instansi stakeholder yang turut hadir yakni, Lantamal XIII, Marinir, Polairud, serta dinas-dinas terkait lainnya.
“Saya juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang sudah ikut berpatisipasi dan terlibat dalam kegiatan penanaman mangrove ini. Semoga Lingkungan kita selalu asri dan lestari, dan memberikan kehidupan yang sehat dengan udara yang bersih untuk keberlangsungan semua mahluk hidup,” tutupnya.(*)
Reporter : Matthew Gregori Nusa
Editor: M. Yanudin