Tinjau Pembangunan Jalan dan Pesisir, Walikota : Sekalian Pengamanan Aset Pemda

TARAKAN – Selain meninjau progres pembangunan jalan untuk penataan kawasan pesisir yang lebih baik, mulai dari belakang hutan Mangrove hingga Selumit Pantai yang telah dikerjakan kembali tahun ini, Walikota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes menyebut tinjauan ke beberapa lahan lainnya milik Pemkot merupakan bentuk pengamanan aset.

“Pengamanan (aset) lah, seperti tanah-tanah milik Pemda untuk kita rencanakan beberapa kegiatan seperti taman, dan pembangunan sekolah juga. Supaya ada ,” ujar dr. H. Khairul, M.Kes kepada benuanta.co.id

“Mulai tahun lalu ini (Mangrove) dana dari pusat juga PUPR, tahun ini sambung sampai ke Selumit Pantai. Kita memang ingin menangani daerah kumuh, kawasan kota yang kumuh ini dalam program kita untuk penanganan ini,” sambungnya.

Baca Juga :  Buntut Dugaan Anak SD Terlibat Prostitusi, DPRD Tarakan Agendakan RDP

Lanjut Khairul, melalui dana APBD Pemkot juga akan melakukan pembangunan jalan, sekaligus kawasan rekreasi. “Hutan mangrove dari depan sampai ke belakang ini kan kawasan tanah kita (Pemkot), sekalian untuk tempat rekreasi, kuliner, olahraga dan penjualan UMKM. Karena ini memang adalah area kita sekitar 30 hektare lebih, jadi untuk pengamanan aset Pemda juga kalau sering-sering dilewati menghindari perambahan juga. Kalau jarang dilihat, nah itu jadi masalah juga,” jelasnya.

Baca Juga :  Jelang Nataru, BPOM Tarakan Awasi Peredaran Produk Pangan

Menurutnya, untuk mengamankan aset tersebut memang harus ada aktivitas, misalnya saja pembangunan untuk dimanfaatkan. “Supaya ada nilai sosial dan nilai ekonomi juga, karena lahan yang menganggur itu yang jadi problem. Contoh lahan kita di kawasan lain itu, misalnya bisa dijadikan pergudangan paling tidak itu kita mengamankan, dan kedua itu bisa menambah PAD juga,” tukasnya.(*)

Baca Juga :  DP3AP2KB Dampingi Ketat Anak di Bawah Umur yang Diduga Terlibat Prostitusi

 

Reporter : Yogi Wibawa

Reporter : M. Yanudin

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *