benuanta.co.id, BERAU – Pembangunan drainase dan jalur pejalan kaki yang dilakukan DPUPR Berau begitu masif pada setiap sudut jalanan kota Tanjung Redeb.
Ketua DPRD Kabupaten Berau, Dedy Okto Nooryanto meminta agar Dinas Lingkungan Hidup Kebersihan (DLHK) Berau juga bergerak cepat bantu penanaman pohon peneduh setiap sudut jalan protokol tengah kota.
“Kota Tanjung Redeb saat ini lagi dibenahi setiap sudutnya. Besar harapan saya agar DLHK pun untuk turut juga aktif bangun pohon peneduh,” ucapnya Jumat (8/11/2024).
Politisi dari Partai Nasional Demokrat (Nasdem) itu beranggapan bahwa selama ini pekerjaan proyek tidak pernah berbarengan dengan penanaman pohon.
“Memang bagus mengentaskan masalah banjir, namun dengan ada pohon juga sangat bagus untuk mempercantik kota dan bikin suasana rindang dan sejuk untuk masyarakat berteduh,” ungkapnya.
Ia mencontohkan titik-titik jalur pedesterian jalan tengah kota mulai banyak pepohonan tidak terawat bahkan hilang karena pekerjaan PUPR.
“Ini yang harus di lihat betul-betul sama DLHK. Anggarkan dan komunikasikan dengan Bupati serta langsung realisasi,” ujarnya.
Dirinya berharap DLHK agar segera lakukan pemetaan penanaman pohon peneduh di tengah kota.
“Karena mau bagaimana pun lawan polusi tebal di tengah kota Berau adalah dengan menghadirkan pepohonan yang sejuk oleh DLHK,” pungkasnya. (adv)
Reporter: Georgie
Editor: Yogi Wibawa