Ajukan Revisi Master Plan RSUD Talisayan

benuanta.co.id, BERAU – Direktur Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Talisayan Andik Irwan mengajukan revisi master plan untuk perbaikan beberapa ruangan pelayanan kesehatan tidak bisa menampung pasien.

“Terutama untuk ruang pelayanan rawat inap. Seperti beberapa waktu lalu bupati berkunjung ruang pasca persalinan itu penuh. Jadi kami taruh di ruang pertemuan,” ucapnya, Selasa (21/5/2024).

Andik juga akui beberapa waktu lalu ada pasien ingin dapat rawat inap harus menunggu karena ruangan penuh.

Baca Juga :  Gamalis Siap jadi Bupati atau Wakil, Sinyal Pisah dengan Petahana

“Kemarin bupati instruksikan mudah-mudahan tahun 2024 ini secepatnya ditindaklanjuti oleh Pemkab dan dinas kesehatan,” ujarnya.

Begitu juga pelayanan praktek kepada pasien yang kini tersedia ada dokter bedah, kandungan, dan anastesi.

“Nantinya kami akan tambah dokter penyakit dalam sama dokter anak. Kemarin juga Bupati minta ada disediakan dokter radiologi, dokter patologi klinik,” jelasnya.

Baca Juga :  Terpidana Kasus Korupsi UPT Pasar SAD Terancam Dimiskinkan

Saat ini pun yang menjadi kendala tenaga kesehatan berupa rumah dinas dokter belum ada.

“Rumah dinas dokter belum ada. Jadi kemarin Bupati sudah saya sampaikan rencana rumah dinas dokter sudah masuk dalam rencana master plan. Tinggal tunggu konsultan untuk pengembangannya biar tidak sepotong-potong bisa berjalan sampai 25-30 tahun mendatang,” jelasnya.

Andik menjelaskan dalam waktu dekat ada dokter umum akan melanjutkan pendidikan gelar atau profesi.

Baca Juga :  Tercebur di Sungai, Dua Balita Meninggal Dunia

“Ada beberapa dokter akan melanjutkan pendidikan spesialis. Harapannya selesai pendidikan balik ke Talisayan itu sesuai harapan bupati,” pungkasnya.(*)

Reporter: Georgie

Editor: Ramli 

Calon Gubernur Kalimantan Utara 2024-2029 Pilihanmu
2109 votes

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *