Bukit Lestari Spot Favorit untuk ‘Healing’ Pencinta Alam di Nunukan

benuanta.co.id, NUNUKAN – Hari libur kerap kali dijadikan waktu untuk melepas penat bersama keluarga setelah rutinitas berkerja. Selain menikmati objek wisata, biasanya camping menjadi solusi untuk mencari suasana baru dan menikmati panorama alam.

Di Nunukan, salah satu tempat favorit untuk camping yakni di Kelurahan Nunukan Selatan, Kecamatan Nunukan Selatan, Kabupaten Nunukan. Tepatnya di depan Kampus Politeknik Negeri Nunukan, atau Bukit Lestari.

Wawan, mengatakan dengan bermodal tenda pribadi sudah bisa mencari suasana baru di lokasi tersebut.

“Dari sini saya bisa menikmati alam, pada pagi hari itu kita disajikan dengan pemandangan embun yang menyelimuti pepohonan,” kata Wawan, Ahad (25/9/2022).

Lanjut dia, pada malam hari pengujung juga dapat melihat pemandangan Kota Nunukan dari atas Bukit Lestari.

Selain itu, Limun, pengunjung lainnya juga menuturkan camping sudah menjadi rutinitasnya jika berlibur bekerja bersama komunitas pencinta alam.

“Sekarang ini, camping sebagai salah satunya wujud rekreasi ketertarikan khusus pro-lingkungan yang disukai oleh warga termasuk saya,” tandasnya. (*)

Reporter: Darmawan

Editor: Yogi Wibawa

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *