DPKP: Bulungan Berpotensi Swasembada Daging Kambing dan Sapi

benuanta.co.id, BULUNGAN – Potensi penyediaan daging di Bulungan sepertinya akan terpenuhi dengan hadirnya Bulungan Mandiri Farma (BMF) yang berlokasi di Desa Apung Kecamatan Tanjung Selor.

Usai mendapat kunjungan Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo pada bulan September 2021 lalu, BMF terus berupaya melebarkan usahanya. Terlebih baru-baru ini pemilik BMF kembali mendapat undangan Menteri Pertanian untuk hadir di Jakarta.

“BMF ini sifatnya korporasi, pemiliknya telah dipanggil pak Menteri Pertanian dalam rangka MoU, sepertinya itu untuk pengembangan bertahap,” ungkap Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Provinsi Kaltara, Heri Rudiyono kepada benuanta.co.id, Senin 16 Mei 2022.

Baca Juga :  Jaringan Listrik PLTA Mentarang ke KIHI Mulai Disosialisasikan

Untuk kelanjutannya, Dinas Pertanian dan Ketahanan akan terus melakukan kerjasama dengan BMF, khususnya pengembangan Kambing Boer maka Bulungan menjadi pusatnya. Kata dia, keterlibatan Pemerintah Kabupaten Bulungan cukup besar untuk usaha ini.

“Terkait anggaran, pengelolaannya itu harus sesuai dengan mekanisme yang ada. Pengawasannya oleh masyarakat dan aparat,” bebernya.

Heri Rudiyono menuturkan sebelum menyebarkan bibit kepada kelompok peternak di beberapa desa yang ada di Bulungan, maka kambing ini dilakukan proses pembentukan indukan terlebih dahulu.

Baca Juga :  Menko Zulhas Optimistis Penghentian Impor Gula Terlaksana pada 2025

“Selain Bulungan yang menjadi sentra pengembangan Kambing Boer. Kita bicaranya lebih luas yakni kita ingin bentuk swasembada daging kambing dan sapi,” ucapnya.

Salah satunya dengan membuat pakan yang tersedia terus menerus untuk pengembangan Kambing Boer.

“Kita ingin integrasikan perkebunan sawit dengan kambing dan sapi, saya kira ini lebih cepat perkembangannya,” pungkasnya. (*)

Baca Juga :  Puncak Arus Mudik Nataru, 2.021 Penumpang Bertolak dari Pelabuhan Tunon Taka

Reporter: Heri Muliadi

Editor: Matthew Gregori Nusa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *