benuanta.co.id, TARAKAN – Maskapai penerbangan Air Asia dikabarkan telah masuk ke Bandara Juwata Tarakan sejak beberapa waktu lalu. Kepala bandara Juwata Tarakan, Agus Priyanto membenarkan hal tersebut.
Pihak bandara menyampaikan bahwa masuknya maskapai tersebut dalam rangka layanan kargo bagi masyarakat. “Sementara ini baru carter kargo,” ungkap Agus kepada benuanta.co.id pada Jumat, 15 Oktober 2021.
Disampaikannya, masuknya maskapai Air Asia di satu-satunya bandara internasional di Kaltara itu, kisaran waktu yang belum lama.
“Mulai awal bulan Oktober ini,” tambah dia.
Kepala bandara Juwata Tarakan, Agus Priyanto memastikan ke depan Air Asia tak menutup kemungkinan bisa memberikan layanan penerbangan untuk masyarakat Kaltara.
“InsyaAllah, kita bertahap dulu,” tukasnya.
Informasi yang diperoleh benuanta.co.id, layanan penerbangan kargo tersebut rutin dilakukan pada setiap 2 hingga 3 hari sekali, dengan rute Tarakan, Jakarta, Manado dan Makassar.
Reporter: Kristianto Triwibowo
Editor: Ramli