Pemkab dan DPRD Malinau Siapkan Anggaran Pemeliharaan Alat Berat

benuanta.co.id, MALINAU – Serahkan unit kendaraan alat berat kepada beberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Malinau, Bupati Malinau Wempi W Mawa janjikan tetap akan bertanggung jawab untuk pemeliharaan.

Bupati Wempi mengatakan, unit alat berat seperti eksavator, buldozer dan motor greder memang akan diberikan di kecamatan. Namun tetap dalam pertanggung jawaban Pemkab Malinau.

“Kita juga akan melihat kemampuan keuangan dari kecamatan dan dilihat dari kemampuan itu tentu kita paham. Maka dari itu, kita di Pemkab juga akan menyiapkan pengajuan penganggaran untuk pemeliharaan,” kata Bupati Wempi, Sabtu (28/8/2021).

Baca Juga :  14 Motor Dikendarai Remaja Disita Satlantas Polres Malinau

Dia mengungkapkan, akan berkordinasi dengan UPTD terkait dan DPRD Malinau dalam menyiapkan anggaran pemeliharaan.

“Kita nanti akan rincikan dulu kan, dalam hal ini dinas terkait lah yang lebih tahu. Setelah itu kita siapkan dan meminta persetujuan DPRD,” ungkapnya.

Di sisi lain, Ketua DPRD Malinau Ping Ding menyebut, sangat setuju bila unit kendaraan alat berat juga diperhatikan pemeliharaannya agar tetap selalu berfungsi dengan baik, sekalipun tidak digunakan nantinya.

Baca Juga :  Rumah di Malinau Nyaris Ludes Terbakar

“Jika dipelihara dengan baik mau sampai kapanpun alat berat ini pasti tetap bisa digunakan, meski kondisinya nanti sudah tua. Dan memang perawatan alat berat ini lah yang harus sangat kita perhatikan,” sebut Ping Ding.

Sedangkan untuk anggarannya sendiri, Ping menuturkan akan menunggu kesiapan Pemkab dan menyesuaikan anggaran di APBD perubahan nantinya.

“Ini kan masih wacana kita, tapi tetap anggaran pemeliharaan harus ada. Jadi kita tunggu dulu pengusulannya dan jika punya komitmen bersama, pasti anggaran pemeliharaan jadi prioritas kita,” tutupnya. (*)

Baca Juga :  Rumah di Malinau Nyaris Ludes Terbakar

Reporter  : Osarade

Editor : Yogi Wibawa

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *