NUNUKAN – Komunitas petani rumput laut di Kabupaten Nunukan, ikut peduli dalam penanganan wabah Covid-19 yang belum ditemukan vaksinnya. Kepedulian itu ditunjukkan dengan disalurkannya Alat Pelindung Diri (APD) ke RSUD Nunukan untuk tenga medis.
Ketua Komunitas Petani Rumput Laut Nunukan, Kamaruddin mengatakan, bantuan yang disalurkan ini jangan hanya dinilai dari besar kecilnya. Karens hingga saat ini APD lah yang sangat dibutuhkan tim medis dalam menangani pasien Covid-19 di Nunukan.
“APD yang kami saluran ini dengan bahan kualitas terbaik, hal itu juga diakui dokter selaku penerima tadi. Mudah-mudahan nanti donatur lainnya juga bisa mengambil kualitas seperti itu, sehingga saat digunakan tim media juga sangat baik dan aman, bisa melindungi dari penyebaran Covid-19. Jangan sampai ada bantuan yang disalurkan tapi tidak bisa digunakan,” kata Kamaruddin kepada benuanta.co.id, Kamis (14/5/2020)
APD yang disalurkan itu berupa baju Baju Hazmat sebanyak 31 lembar, masker 1.550 lembar, kaus tangan 100 lembar. “Dengan harapan bagi pengusaha rumput laut bahkan dari petaninya bisa membantu lebih banyak dari pada apa yang telah kita salurkan hari ini. Jangan kita beranggapan itu urusan pemerintah, tapi kita harus bersatu padu untuk melawan penyebaran Covid-19 ini, agar cepat berlalu itu virus dan kita dapat beraktivitas normal kembali,” harapnya.
Ia juga mengajak masyarakat bahkan pengusaha yang memiliki kelebihan pendapatan untuk dapat menyisihkan sedikit donasinya untuk dapat membantu orang yang sangat membutuhkan atau terdampak Covid-19.
Ketua Ikatan Dokter Indonesia Kabupaten Nunukan, dr. Budi Azis yang mewakili para dokter dan tenaga medis, menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaanya atas kepedulian komunitas petani rumput laut di Kabupaten Nunukan, terhadap keselamatan para tenaga medis di lapangan.
“Bantuan ini sangat berguna bagi kami untuk mencegah penularan covid-19 dari pasien-pasien yang kami tangani. Kami sangat berterima kasih, dan semoga kita semua dapat terus bekerjasama dalam melawan penyebaran penyakit ini,” tutupnya.(*)
Reporter: Darmawan
Editor: M. Yanudin