Polisi Olah TKP Penemuan Mayat di Lingkas Ujung

benuanta.co.id, TARAKAN – Kepolisian Sektor Kawasan Pelabuhan (KSKP) Kota Tarakan membenarkan adanya penemuan mayat wanita berinisal SA di Kelurahan Lingkas Ujung RT 18 pada Senin (14/4/2025).

Penemuan mayat yang dikira boneka ini menghebohkan warga Lingkas Ujung sekitar 10.30 WITA pasca air pasang surut. Terkait hal ini, Kepala KSKP Tarakan, IPTU Yazwar menuturkan, korban terjatuh dari rumahnya ke bawah kolong pada saat air pasang yaitu kurang lebih pada pukul 07.05 WITA.

Baca Juga :  Tumpukan Sampah di Pesisir Amal Tak Ada Obat

“Kita membenarkan memang terjadi penemuan mayat di Kelurahan Lingkas Ujung RT 18 nomor 26. Korban atas nama Almarhum Syamsia, memang kalau melihat foto atau video yang beredar diduga korban jatuh di dlaam kolong rumahnya sendiri,” ujarnya, Senin (15/4/2025).

Ia mengungkapkan jarak antara rumah dan bawah kolong diperkirakan 4 hingga 5 meter. Sedangkan puncak air pasang berdasarkan tabel yaitu 3,4 hingga 3,6 meter. Oleh karena itu, saat kejadian mayat korban tidak dilihat oleh keluarga maupun warga sekitar.

Baca Juga :  Aktif Berkontribusi Turunkan Angka Stunting, PRI Raih Penghargaan

Pihaknya juga telah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk mengetahui sebab kejadian. Saat ini kepolisian hanya mengumpulkan keterangan para saksi yang melihat korban setelah di temukan. Untuk visum sendiri tidak dilakukan atas permintaan keluarga yang meyakini kejadian ini merupakan murni kecelakaan.

“Kita lakukan olah TKP dan melihat luka kendaraan maupun korban tetapi karena dari keluarga tidak mau divisum, jadi kita bisa mengecek dari keterangan saksi di TKP atau kendaraan,” terangnya.

Baca Juga :  Beras SPHP Perum Bulog Rusak Boleh Dikembalikan

“Kita masih mencoba melakukan pemeriksaan dan olah TKP tadi pagi yang bersangkutan murni kecelakaan atau ada unsur yang lain kita masih melakukan penyelidikan, atau ada dugaan yang lain akan berkembang dengan sendirinya. Untuk kendaraan sementara ada di TKP,” pungkasnya. (*)

Reporter: Sunny Celine

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *