Tingkatkan Pelayanan Peserta, BPJS Kesehatan Lakukan Rekredensialing FKTP

benuanta.co.id, TARAKAN – Sebagai upaya meningkatkan pelayanan kesehatan di fasilitas kesehatan, Tim Kantor Kabupaten Malinau BPJS Kesehatan Cabang Tarakan melakukan rekredensialing di Puskesmas Pulau Sapi, Kecamatan Mentarang, Kabupaten Malinau.

Rekredensialing sendiri diberlakukan kepada Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) yang telah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Dengan adanya rekredensialing, FKTP diharapkan mampu memenuhi kelengkapan sarana prasarana, sumber daya manusia, perluasan lingkup pelayanan serta komitmen yang juga sebagai kriteria teknis untuk memperpanjang perjanjian kerja sama antara BPJS Kesehatan dengan FKTP.

Menurut Kepala Kabupaten Malinau, Burhanuddin, rekredensialing dilakukan sebagai upaya peningkatan mutu pelayanan dan meninjau kembali dari segi kelengkapan administrasi, seperti NPWP, Surat Izin Operasional (SIO), Surat Izin Praktik (SIP), Surat Ijin Praktik Apoteker (SIPA), dan Surat Ijin Praktik/Surat Ijin Kerja (SIP/SIK) serta berkas lainnya serta berkaitan dengan sarana prasarananya.

Baca Juga :  Ahli: Tidak ada Efek Samping dari Minum Air Galon Kuat Polikarbonat

“Pelayanan yang baik kepada peserta JKN-KIS tentu harus ditunjang dari segala aspek, baik dari segi administrasi hingga pelayanannya, dan komitmen untuk terus menjaga pelayanan prima bagi peserta JKN-KIS dapat terus bersama-sama kita jaga. Karena pada dasarnya BPJS Kesehatan dan fasilitas kesehatan memiliki kewajiban untuk memberikan pelayanan terbaik untuk peserta,” ucap Burhan.

Baca Juga :  Dokter Jelaskan Penyebab Biduran dan Cara Mengatasi Dengan Tepat

Sementara itu, Kepala Tata Usaha (TU) Puskesmas Pulau Sapi, Muhammad Ridho mengungkapkan bahwa pihaknya akan terus mengoptimalkan pelayanan kepada peserta JKN-KIS yang datang berobat ke Puskesmas tempatnya bekerja tersebut dan akan terus berkomitmen memenuhi persyaratan  yang telah ditetapkan.

“Walaupun masih terdapat beberapa kekurangan, kami tetap berusaha semaksimal mungkin dalam melayani setiap peserta yang datang ke puskesmas. Pemerintah pun telah berencana melakukan beberapa renovasi gedung. Kami harap dengan merenovasi bangunan gedung akan lebih meningkatkan kualitas dan kuantitas sarana dan prasarana kami,” ungkap Ridho.

Baca Juga :  Dinsos Tarakan akan Segera Pulangkan Korban TPPO

Sebagi tambahan informasi, saat ini BPJS Kesehatan Cabang Tarakan telah bekerja sama dengan 115 FKTP terdiri dari 54 Puskemas, 29 dokter prakter perorangan, 7 klinik pratama, 15 klinik milik TNI/Polri, 4 rumah sakit kelas D pratama dan 6 dokter gigi di seluruh wilayah Kalimantan Utara.(adv)

Editor: M. Yanudin

TS Poll - Loading poll ...
Coming Soon
Calon Pemimpin Kaltara 2024-2029 Pilihanmu
{{ row.Answer_Title }} {{row.tsp_result_percent}} % {{row.Answer_Votes}} {{row.Answer_Votes}} ( {{row.tsp_result_percent}} % ) {{ tsp_result_no }}

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *