benuanta.co.id, TARAKAN – Kobaran api yang cukup besar melanda sebuah rumah tak berpenghuni di Gunung Bata, RT 18 sekitar pukul 18.40 WITA, Sabtu (30/10/2021).
Kasi PMK Tarakan, Irwan mengatakan pihaknya menerima informasi sekitar pukul 18.50 dari warga sekitar. Bersamaan dengan laporan datang PMK langsung mengerahkan beberapa unit mobil damkar ke lokasi kejadian.
“Kita langsung mengerahkan armada begitu mendapatkan laporan berupa beberapa unit mobil untuk mencegah api membesar dan meluas,” tuturnya, Sabtu (30/10/2021).
Irwan menjelaskan, api yang membakar dinding tersebut diduga berasal dari tumpukan sampah yang dibakar lalu ditinggal. Rumah yang hampir dilalap si jago merah ini juga tak berpenghuni.
“Kami dapat laporan itu katanya tadi pemilik nya kesini bersih-bersih rumah dan terus bakar sampah ditumpuk-tumpuk kemudian ditinggal. Api semakin besar syukur tidak kena tetangga kiri kanan,” bebernya.
Proses pemadaman berlangsung tidak terlalu lama dan saat ini kondisi rumah kosong tersebut telah dipastikan aman. Walaupun sang pemilik rumah belum tiba di lokasi kejadian.
“Pemilik nya sampai sekarang belum ada, tapi kita sudah sampaikan ke ketua RT, kondisi pun sudah aman juga,” tandasnya. (*)
Reporter: Endah Agustina
Editor: Matthew Gregori Nusa