BMKG: Waspadai Gelombang Tinggi Dampak Siklon Tropis Choi-Wan

Surabaya – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan masyarakat supaya mewaspadai gelombang tinggi di sejumlah perairan di Indonesia akibat dampak siklon tropis Choi-Wan.

Kepala Pusat Meteorologi Maritim BMKG Eko Prasetyo dalam keterangan tertulis yang diterima ANTARA di Surabaya, Senin mengatakan, intensitas siklon tropis Choi-Wan meningkat dalam 24 jam ke depan dan cenderung bergerak ke arah barat barat laut menuju ke Kepulauan Philipina.

Baca Juga :  Kemendagri Imbau Pemda Percepat Realisasi APBD Jelang Akhir Tahun

“Siklon tropis Choi-Wan memberikan dampak tidak langsung terhadap cuaca di Indonesia dalam 24 jam ke depan,” tukasnya.

Ia mengatakan, dampak cuaca tersebut di antaranya adalah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat berpotensi terjadi di wilayah Kalimantan Utara, Kalimantan Timur, Sulawesi Utara, Gorontalo, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara, Maluku Utara, dan Maluku.

“Kemudian juga ada gelombang laut dengan ketinggian 2,5-4 meter di Laut Maluku bagian utara, Laut Halmahera, dan Samudra Pasifik utara Halmahera hingga Papua Barat. Juga terdapat gelombang laut dengan ketinggian 4-6 meter di Samudra Pasifik utara Papua Barat,” ucapnya.

Baca Juga :  Kaltara Masuk 5 Besar Peredaran Produk Pangan Tanpa Izin Edar di Indonesia

Ia mengatakan, sesuai dengan analisis yang dilakukan tanggal 31 Mei 2021 pukul 07.00 WIB posisi Siklon tropis Choi-Wan berada di Samudra Pasifik utara Papua Barat, 8.3 LU, 131.3 BT (sekitar 850 km sebelah timur laut Tahuna).

“Dengan arah gerak menuju ke Barat-Barat laut dengan kecepatan 9 knots (15 km/jam),” katanya.

Kemudian, kata dia, pada 24 jam ke depan akan bergerak menuju ke Samudra Pasifik utara Maluku Utara, 10.5 LU, 129.3 BT (sekitar 902 km sebelah utara timur laut Tahuna).

Baca Juga :  BMKG Beberkan Prospek Cuaca dan Banjir Rob se-Kaltara di Akhir Tahun

“Dengan arah gerak Barat laut, kecepatan 7 knot (15 km/jam),” ujarnya.(ant)

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *