Momen Idulfitri, Ketua DPRD Kaltara: Rayakan Kemenangan dengan Rasa Syukur

benuanta.co.id, BULUNGAN – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Utara (Kaltara), H. Achmad Djufrie, melaksanakan salat Idulfitri 1446 H di Masjid At Tawwaab lantai 1 Kantor Gubernur Kaltara, pada Senin (31/3/2025).

Perayaan hari besar umat Islam ini turut dihadiri oleh Gubernur Zainal Arifin Paliwang.

“Meski sempat diguyur hujan, salat Idulfitri di lapangan Agatis dialihkan ke masjid kantor gubernur tidak menyurutkan semangat masyakarat untuk melakukan ibadah,” ucapnya, Senin (31/3/2025).

Baca Juga :  Muhammad Nasir Sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Pendidikan di Nunukan

“Mari kita rayakan kemenangan ini dengan rasa syukur, serta membawa kedamaian, kebahagiaan, keberkahan dalam hidup kita semua,” sambungnya.

Meski gerimis mengiringi salat Id, ibadah tersebut tetap berlangsung dengan khidmat dan diikuti oleh jamaah dari pejabat daerah dan masyarakat. Suasana penuh kebersamaan tampak mewarnai pelaksanaan ibadah tersebut.

Acara perayaan Idulfitri di Kantor Gubernur Kaltara ini ditutup dengan sesi silaturahmi dan ramah tamah antara para pejabat daerah dan masyarakat yang hadir. (*)

Baca Juga :  Open House Momentum Penting Pererat Silaturahmi

Reporter: Ikke

Editor: Endah Agustina

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *