Stok LPG 3 Kg di Tana Tidung Dipastikan Aman hingga Lebaran

benuanta.co.id, TANA TIDUNG – Dua belas hari menjelang Lebaran 2025, kebutuhan masyarakat akan elpiji 3 kg meningkat. Untuk memastikan ketersediaan dan kelancaran distribusi, Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, dan UKM (Disperindagkop) Kabupaten Tana Tidung melakukan pemantauan terhadap stok dan sistem distribusi elpiji.

Kepala Bidang Perdagangan Disperindagkop Tana Tidung, M. Tahir mengatakan, kuota tahunan di Tana Tidung mencapai 652 metrik ton atau sekitar 217.333 tabung. Sedangkan realisasi distribusi hingga awal Maret 8 metrik ton atau sekitar 2.666 tabung.

Baca Juga :  CJH Tana Tidung Bimbingan Manasik Haji

Agen utama yang melayani sekitar 25 pangkalan di seluruh desa, termasuk satu pangkalan di Tana Lia. Pengiriman LPG pun berjalan lancar meskipun terdapat pembatasan berat kendaraan di Jembatan Tanjung Palas-Tanjung Selor, karena kebijakan tonase maksimal 8 ton.

“Distribusi elpiji 3 kg dilakukan melalui sistem pangkalan yang tersebar di seluruh desa,” kata Tahir, Senin (17/3/2025).

Baca Juga :  Kemenag Tana Tidung Berikan Pembekalan Manasik kepada 16 CJH

Setiap desa di Tana Tidung telah memiliki pangkalan resmi, sehingga masyarakat dapat memperoleh gas bersubsidi dengan harga yang ditetapkan. Harga elpiji 3 kg bervariasi berdasarkan wilayah, menyesuaikan dengan biaya angkut dan akses distribusi.

“Untuk HET Sesayap Hilir bagian darat, Betayau, Rian, Kapuak Rp 28.000 per tabung, Sapari, Rian Rayo, Seputuk, Belayan Ari Rp29.000 per tabung, Sesayap Hilir daerah pantai Rp 31.000 per tabung, Tana Lia Rp 33.000 per tabung,” tambahnya.

Baca Juga :  Kemenag Tana Tidung Berikan Pembekalan Manasik kepada 16 CJH

Berdasarkan pemantauan, pasokan elpiji 3 kg di Kabupaten Tana Tidung dalam kondisi aman hingga Lebaran.

“Masyarakat diharapkan tidak perlu khawatir mengenai ketersediaan gas, karena distribusi telah diatur dengan baik melalui pangkalan-pangkalan yang ada,” tutupnya. (*)

Reporter: Kurniawin 

Editor: Yogi Wibawa 

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *