Diduga Bakar Sampah, Lahan di Samping GOR Nunukan Terbakar

benuanta.co.id, NUNUKAN – Lahan yang berada di Jalan Sei sembilan sebelah GOR Nunukan, Kelurahan Selisun, Kecamatan Nunukan Selatan dilahap si jago merah pada Kamis, 13 Maret 2025.

Kasubid Informasi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Nunukan, Basir mengatakan, kebakaran lahan tersebut terjadi sekitar pukul 09.14 WITA.

“Kita dapat informasi atau laporan bahwa lahan di samping GOR ini terbakar, jadi kita langsung ke lokasi untuk melakukan pemadaman,” kata Basir.

Baca Juga :  Pesantren Ramadan bagi Pelajar SD Nunukan Diharap Meningkatkan Imtak

Basir mengatakan, untuk melakukan proses pemadaman pihaknya menurunkan 19 personel, 2 unit mobil pemadam dan 3 unit pompa manual. Hingga si jago merah berhasil dijinakkan pada pukul 11.23 WITA.

“Lahan yang terbakar ini di samping jalan utama jadi kita langsung cepat melakukan pemadaman sebelum api melebar atau meluas,” jelasnya.

Sementara itu, untuk penyebab terjadinya kebakaran, Basir mengatakan dari informasi sementara yang dihimpun, kebakaran lahan tersebut diduga terjadi karena ada yang membakar sampah.

Baca Juga :  Sisihkan Wadah Pembinaan Produktivitas bagi Anak Muda di Nunukan

“Ada masyarakat yang membakar sampah di dekat lahan tersebut, sehingga api melebar dan membakar lahan tersebut,” terangnya.

Sementara itu, untuk luas lahan yang terbakar, BPBD masih melakukan perhitungan sementara di lapangan. (*)

Reporter: Novita A.K

Editor: Yogi Wibawa

WhatsApp
TERSEDIA VOUCHER

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *