benuanta.co.id, NUNUKAN – Kecamatan Tulin Onsoi menyambut baik rencana pengadaan jaringan Starlink. Pengadaan Starlink ini sangat penting untuk mendukung berbagai layanan publik, terutama di wilayah Tulin Onsoi.
Camat Tulin Onsoi, Christoforus Belake menyebut pengadaan jaringan Starlink ini disampaikan oleh Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik & Persandian Kabupaten Nunukan. Keberadaan Starlink nanti menunjang jaringan internet yang stabil untuk berbagai keperluan administratif, seperti perekaman KTP dan pelayanan lainnya.
“Jaringan internet ini sangat krusial untuk mendukung pelayanan masyarakat, terutama dalam hal perekaman KTP yang memerlukan koneksi yang stabil dan cepat. Selain itu, dukungan terhadap Tunjangan Kinerja (Tukin) juga sangat bergantung pada kelancaran jaringan,” kata Christoforus, kepada benuanta.co.id, Jumat (7/3/2025).
Pengadaan Starlink di Kecamatan Tulin Onsoi ini diharapkan dapat mengatasi kendala jaringan yang selama ini sering menghambat proses administratif. Selain itu, dengan adanya akses internet yang lebih baik, pelayanan kepada masyarakat dapat semakin efektif dan efisien.
“Pengadaan Starlink ini merupakan langkah positif yang akan mempermudah berbagai urusan administrasi di tingkat kecamatan. Kami berharap, ke depannya, pelayanan kepada masyarakat akan semakin meningkat dengan adanya akses internet yang lebih cepat dan stabil,” tuturnya.
Pengadaan Starlink ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kualitas layanan publik di Kabupaten Nunukan, terutama di daerah-daerah yang selama ini terkendala dengan kualitas jaringan internet yang terbatas. (*)
Reporter: Darmawan
Editor: Endah Agustina